• Berita Terkini

    Selasa, 24 Oktober 2017

    Isyaratkan Siap Nyagub, Rustri Tinggal Tunggu "Kendaraan"

    Rustriningsih/fotoahmadsaefurohmanekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah periode 2008-2013, Dra Hj Rustriningsih MSi mengisyaratkan kesiapannya maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah (Jateng) 2018.  Praktis, kini Rustri tingggal menunggu partai politik yang akan menjadi "kendaraannya" dalam proses demokrasi memilih Jateng 1 dan 2 tersebut.

    Perempuan yang akrab disapa Rustri tersebut belakangan memang santer disebut bakal maju di Pilkada Jateng. Namanya juga mulai disebut-sebut para calon lain sebagai pasangan yang "pas" untuk maju di Pilkada Jateng. Survei terakhir dari  Indo Consulting Network malah menyebut, Rustri berpasangan dengan Kukrit sudah mulai muncul di angka 7,39 persen.

    Ditemui Kebumen Ekspres di Wisma Mega, Jl Veteran no 1 Kebumen, Sabtu akhir pekan kemarin (21/10/2017), Rustri mengaku mengikuti perkembangan soal pencalonan dirinya tersebut. Namun demikian, Rustri mengaku baru mengetahuinya sebatas dari media. Rustri juga mengakui, ada dorongan dari sejumlah pihak yang meminta dirinya kembali tampil di panggung politik.

    Namun demikian, Rustri menyadari, sistem politik saat ini mengharuskan seorang calon untuk diusung parpol. Sementara, sekarang ini Rustri menyatakan tidak atau belum memiliki parpol. Pun demikian, jalur lain yakni calon independen dirasakannya cukup riskan dan memiliki persyaratan cukup berat. "(kalaupun nantinya benar-benar nyalon) Saya mengikuti sistem yang ada," ujar Rustri.

    Saat dikejar kepastiannya untuk maju atau tidak, Rustri mengelak. "Mungkin yang itu bersambung saja,ya?" ujarnya sembari tersenyum.

    Untuk saat ini, Rustri mengaku tidak terlalu ngoyo terkait Pilkada Jateng. Rustri mengungkapkan sedang mencurahkan energi dan waktunya dalam bidang pemberdayaan masyarakat sipil melalui sejumlah organisasi yang dikelolanya. Setidaknya ada 7 organisasi dan lembaga yang bergerak di bidang sosial, keagamaan, ekonomi, budaya, ilmu pengetahuan hingga keagaamaan yang saat ini dikelola Rustri.

    Lembaga pemberdayaan masyarakat sipil yang dikelolanya sejak masih menjabat Wakil Gubernur tersebut menjadi salah satu upayanya memberdayakan masyarakat untuk mandiri tanpa harus menggantungkan dana dari pihak lain atau pemerintah. Seperti majelis ta'lim An Naafi, yang beranggotakan kaum perempuan misalnya.

    Awalnya, majelis talim ini bertujuan membuat suasana Wisma Mega tak sepi lagi menyusul vakumnya Rustri dari panggung politik. Namun, dalam perkembangannya sejak dirintis sejak 5 tahun lalu mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat, khususnya kaum perempuan.

    Rustri mengatakan, majelis talim ini terus berkembang keanggotaannya. Berawal dari 26 anggota, kini jumlah anggotanya di Kebumen mencapai 2 ribu orang. Selain mengaji, kelembagaannya kini berkembang menjadi pelatihan ekonomi, sosial dan budaya. "Sampai saat ini sudah ada permintaan dari 14 kabupaten kota untuk mendirikan kegiatan serupa seperti di Kebumen," ujar Rustri.

    Rustri menyadari, kelembagaan semacam ini bisa menjadi kekuatan dashyat dari sisi politik. Namun, sejak awal Rustri sudah berkomitmen untuk tidak menjadikan lembaganya tersebut dengan tujuan politik praktis yang bermuara pada kekuasaan.

    Melainkan sebagai pemberdayaan masyarakat sipil.Sekaligus menjadi upaya Rustri berkontribusi dengan pengalamannya selama tak kurang dari 30 tahun berkiprah sebagai tokoh dan pemimpin di masyarakat.  "Ini menjadi upaya menggali sumber dana yang halal dalam rangka membuat masyarakat khususnya kaum perempuan mandiri dan mampu berkontribusi bagi keluarga dan masyarakat.  Kembali ke soal tadi, pada dasarnya politik itu hadir dalam berbagai bentuk baik politik ekonomi sosial dan budaya," ujar mantan Bupati Kebumen dua periode tersebut.periode tersebut.

    "Kembali ke soal tadi (kepastian maju tidak dalam Pilkada) saya juga harus memiliki alasan yang kuat. Salah satunya memperjuangkan kebenaran dan membela mereka-mereka ini," imbuh dia. (cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top