• Berita Terkini

    Senin, 20 Mei 2024

    Bupati Petahana Kebumen Kembalikan Formulir ke Gerindra


    KEBUMEN(kebumenekspres.com) - Bupati Kebumen petahana, Arif Sugiyanto mengembalikan Formulir pendaftaran Calon Bupati 2024-2029. Penyerahan dilakukan di Kantor DPC Partai Gerindra Jl Arumbinang selatan Stadion Chandradimuka Kebumen, Senin (20/5)


    Bupati Arif terlihat datang sekitar pukul 09.00 WIB, dengan mengenakan celana hitam, baju putih dengan dasi berwarna merah.  Bupati yang mengendarai kendaraan pribadi itu  tampak didampingi Ketua DPC Partai PPP, Wahid Mulyadi, para relawan relawan  seperti Jaringan Muda, Sedulur Mas Arif (Semar), Pasukan Arif Sugiyanto (PAS) dan Bolone Kabeh. Turut mendampingi Arif, beberapa tokoh masyarakat serta tokoh agama, hingga tokoh pengacara senior. 



    Mereka disambut Ketua DPC Gerindra, Solatun dan segenap pengurus hingga para kader. 



    Usai menyerahkan formulis dan berkas pendaftaran sebagai Bupati Kebumen periode 2024-2029, Bupati Arif banjir ajakan selfie foto dari para kader. 



    Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto mengatakan, semangatnya untuk kembali maju berkat dorongan para relawan dan masyarakat. “Semangat relawan ini menjadi penyemangat kami, dan lebih yakin menatap kedepan memenangkan pilkada, semoga ketua umum kembali memberikan rekomendasi untuk kami kembali mengabdi kepada masyarakat Kabupaten Kebumen,” ujar Arif



    Sebelumya pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kebumen Arif-Rista pada kontestasi Pilkada tahun 2020 lalu musuh Kolom Kosong diusung 9 partai. 


    Saat ditanya soal kesiapan Pilkda 2024 ini, yang dimungkinkan ketika tidak melawan Kolom Kosong Bupati Arif menjelaskan, pihaknya menegaskan bahwa pesta demorasi sangatlah terbuka, pihaknya akan mengikuti Pilkada ini dengan bahagia, dama dan suka cita. 


    “Memungkinkan, karena pesta demokrasi ini terbuka untuk siapa saja, insya alloh kita akan ikuti dengan bahagia, damai dan suka cita,” katanya. 


    Selain itu, sebagai petahana Bupati Arif meyakinkan, torehan kinerja selama 3 tahun 10 bulan menjadi bukti kinerjanya dalam mengemban amanah masyarakat Kabupaten Kebumen.


    Termasuk berbagai torehan prestasi yang sebelumnya tidak belum pernah didapat oleh Pemerintah Kabupaten Kebumen. Seperti torehan Piala Adipura, hingga sejumlah prestasi kerja sama dengan Kementrian dan Pemerintah Pusat. 

    “Insya Alloh kita yakin, apa yang telah dilakukan kami, kinerja 3 tahun 10 bulan untuk Kabupaten Kebumen, bahwa pembangunan tidak terpusat di kota, kota ini yang sebelumnya tidak tersentuh sekarang tersentuh, dan pembangunan sudah menyeluruh bisa dirasakan masyarakat,”ujarnya


    “Kita yakin kita akan bersatu kembali untuk membangun kebumen karena tugas terberat kita adalah bagaimana kebumen harus menjadi lokomotif mewujudkan Indonesia emas di tahun 2045,” pungkasnya.


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top