• Berita Terkini

    Minggu, 19 Januari 2020

    "Gobar" Meriahkan Puncak HUT MTB Squad Sruweng

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)– Ratusan peserta antusias mengikuti Gowes Bareng (Gobar) yang digelar dalam rangka Anniversary ke-2 komunitas sepeda Squad MTB Sruweng. Kegiatan yang digelar di Desa Karangjambu, Kecamatan Sruweng, Kebumen (19/1/2020) itupun berlangsung meriah.


    Dalam kesempatan itu, para peserta menempuh medan 13, 5 Km menuju  kawasan wisata Pesona Sanggrahan. Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretaris Daerah Kabupaten Kebumen, Camat Sruweng, Ketua dan anggota Squad MTB Sruweng.

    Wakil Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto, mengatakan pihaknya mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya melalui kegiatan olahraga bersepeda selain sehat juga akan meningkat rasa guyub dan memasyarakat. "Olahraga bersepeda membuat tubuh semakin sehat, dan olahraga yang bermasyarakat dengan saling bersilaturahmi," katanya.
    Dengan bersepeda pula, lanjut Wabup Arif, berarti turut serta mendukung upaya-upaya penyelamatan lingkungan hidup. "Bersepeda adalah model transport alternatif dan hemat energi, serta meminimalisasi pembuangan CO2. Bahkan di negara-negara maju, sepeda lebih digemari dari pada mobil. Karenanya, mari giatkan lagi bersepeda," katanya.

    Wabup menambahkan, bersepeda tak hanya olahraga sekaligus bisa berwisata. Dengan mengenal dan mempromosikan wisata yang ada di Kabupaten Kebumen. Lebih lanjut, saat ini Kebumen memiliki banyak destinasi wisata. Dari pantai, gua, pegunungan, wisata budaya, wisata kuliner dan banyak lagi.
    "Alhamdulillah sekarang kita memiliki kawasan Geopark Nasional Karangsambung-Karangbolong. Even seperti ini perlu sering didakan. Agar keberadaan Geopark semakin dikenal. Baik oleh masyarakat Kabupaten Kebumen, dan terlebih kepada masyarakat luas di seluruh tanah air," ungkap Wabup

    Ketua Panitia Gobar Anniversary Squad MTB  Sruweng, Rustin Atmaja didampingi dr Narko, mengatakan acara gowes bareng tersebut diadakan sebagai acara puncak anniversary ke-2 MTB Squad Sruweng. Adapun rute gowes bersama yang dilewati sekitar 13,5 km dan diikuti oleh ratusan peserta. "Para peserta tak hanya dari Kebumen. Sebagian merupakan peserta dari luar Kebumen seperti dari Purwokerto dan Banjarnegara," katanya seraya mengatakan, HUT MTB Squad juga disemarakkan dengan kegiatan bakti sosial dan sunatan massal. (fur)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top