• Berita Terkini

    Rabu, 29 Maret 2017

    200 Paket Sayuran Dibagikan Gratis bagi Pengunjung Alun-alun

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Sedikitnya 200 paket sayuran dan buahan-buahan dibagi-bagikan gratis kepada warga. Kegiatan yang dipusatkan di seputar Alun-alun Kebumen, kemarin itu dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional (HGN) ke-57.

    Ketua Panitia HGN ke- 57 Kabupaten Kebumen Sri Tri Retnaningsih, menjelaskan sejak pagi ahli gizi yang tergabung dalam Persatuan Ahli Gizi (Persagi) Kebumen itu melakukan aksinya di sekitar kawasan Pusat Jajan Jalan Mayjen Sutoyo, di trafic light Alun-alun, depan Masjid Agung Kebumen, dan perempatan SD Negeri Kutosari. "Kami membagi-bagikan gratis sayuran dan buah kepada masyarakat yang melintas di kawasan Alun-alun," kata Sri Tri Retnaningsih, disela-sela aksinya.
     
    Kegiatan tersebut, kata dia, sesuai dengan tema HGN ke-57 yaitu "Membangun Gizi, Menuju Bangsa Berprestasi". Ini juga untuk mendukung peningkatan konsumsi sayur dan buah nusantara menuju masyarakat hidup sehat. "Pada kegiatan ini kami ingin mengkampanyekan kepada masyarakat ayo makan sayur dan buah setiap hari," ujarnya.

    Ketua Dewan Pimpinan Cabang Persagi Kebumen, Sugihartana, mengatakan tujuan utama dari kegiatan ini untuk mengajak masyarakat agar gemar mengkonsumsi sayur dan buah. "Dengan mensukseskan gerakan MABUR. Yaitu makan buah dan sayur menuju masyarakat hidup sehat," terang Sugihartana.

    Sugihartana, membeberkan pada kesempatan itu juga untuk memberikan penjelasan pentingnya mengkonsumsi sayur dan buah. Buah dan sayur bagi tubuh manusia memiliki banyak sekali manfaat. Hal tersebut karena kandungan didalam buah dan sayur yang beragam seperti vitamin dan mineral yang tinggi. Kemudian serat yang tinggi akan melancarkan pencernaan, mampu menurunkan obesitas. Serta bisa menurunkan kadar kolesterol yang cukup tinggi, tekanan darah yang lebih stabil. Bahkan mampu mencegah terjadinya penyakit kanker.

    "Terlebih jika rajin mengkonsumsi buah dan sayur yang beraneka warna. Sehingga tubuh terbiasa dengan variasi buah dan sayur sehingga tidak terjadi penumpukan vitamin dan mineral karena mengonsumsi jenis buah dan sayuran tertentu," bebernya.

    Selain itu, lanjut dia, mengkonsumsi sayur dan buah yang cukup juga bisa menurunkan risiko sulit buang air besar serta kegemukan. "Betapa pentingnya konsumsi sayur dan buah, terutama produk lokal secara bervariasi. Minimal 3-4 porsi sayur dan 2-3 porsi buah setiap harinya," imbuhnya. Pada peringatana HGN di Kebumen juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan lain. Diantaranya lomba bola voli, bulutangkis, tenis meja dan outbound.(ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top