• Berita Terkini

    Rabu, 20 Januari 2021

    Warga Tanggulangin Masih Ketat Jalankan Protokol Kesehatan


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Warga Desa Tanggulangin Kecamatan Klirong Kebumen sampai dengan saat ini masih tertib menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19. 


    Hal itu dibuktikan sendiri oleh Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama saat mengunjungi  desa Tanggulangin kemarin (20/1/2021). Saat itu, AKBP Piter Yanottama didampingi sejumlah pejabat utama Polres Kebumen .


    Benar saja, seluruh warga masyarakat tertib menyediakan tempat cuci tangan dan sabun di depan rumah, sehingga saat masuk tangan sudah steril.  Selain itu warganya sampai dengan saat ini masih terus mengenakan masker dan menjaga jarak tentunya dengan pengawasan dari TNI, POLRI serta Pemerintah Desa.

    Dengan peduli terhadap protokol kesehatan, sama hal kita memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19. "Kami berharap seluruh masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Hal ini untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19," jelas AKBP Piter didampingi Plh Kapolsek Klirong Iptu Sugiyanto dan Kades Tanggulangin Kasimin.

    Desa Tanggulangin juga termasuk desa Tangguh Siaga COVID-19. Di mana pemerintah desa setempat menyiapkan ladang singkong sebagai ketahanan pangan di tengah pandemi COVID-19.  Hasil panen bisa digunakan untuk menopang kebutuhan masyarakat jika terjadi situasi kontijensi kekurangan pangan karena pandemi.

    Pemerintah desa setempat beserta warga masyarakat menyambut positif kunjungan Kapolres bersama Polsek Klirong.  Warga setempat mengungkapkan semakin semangat menjalankan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. 


    Relawan untuk mengingatkan warganya agar tetap patuh protokol kesehatan masih terus dilakukan bersama Pemerintah desa setempat. Bahkan 17 Posko relawan untuk menertibkan protokol kesehatan disiagakan oleh warga dan pemerintah desa setempat sejak awal Pandemi. 


    Kapolres berharap, Desa Tanggulangin bisa dijadikan contoh desa lainnya dalam menerapkan protokol kesehatan serta kesiap siagaan menghadapi kontijensi COVID-19.  Di sela kunjungannya, Kapolres memberikan bantuan sembako kepada warga masyarakat Desa Tanggulangin yang terdampak dari pandemi virus corona. (win/cah)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top