• Berita Terkini

    Sabtu, 05 November 2016

    RS Soedirman Terima Bantuan 50 Kursi Tunggu Pasien

    Sudarnoahmad/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Rumah Sakit Umum Daerah dr Soedirman (RSDS) menerima bantuan kursi tunggu dari BRI Cabang Kebumen. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan di RSDS Kebumen, Rabu (2/11/2016).

    Direktur RSUD Kebumen dokter Bambang Suryanto menyampaikan bantuan tersebut mendukung komitmen RSUD yang memberikan pelayanan dengan mengutamakan kenyamanan pasien.
     
    Dengan bantuan 50 kursi tunggu yang setiap kursi terdapat empat tempat duduk tersebut, diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan pasien. "Dengan kenyamanan pasien terpenuhi kepercayaan pasien terhadap RSUD Kebumen diharapkan terus meningkat," kata Bambang Suryanto, kepada Kebumen Ekspres, disela-sela menerima bantuan, kemarin.

    Menurutnnya, sejak pindah ke gedung yang baru, pasien RSUD meningkat. Jika sebelumnya dalam sehari pasien sekitar 200-300 orang, saat ini pasien bisa mencapai 900 orang dalam sehari. "Bisa dibayangkan jika jumlah tersebut datang secara bersamaan kursi tunggu yang ada masih belum mencukupi, sehingga menimbulkan ketidaknyamanan pasien," ujarnya.
     
    Sementara itu, sebagai bentuk kepedulian terhadap bidang kesehatan Bank BRI Cabang Kebumen menyalurkan tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR) dalam bentuk bantuan kursi tunggu pasien. Bantuan program "BRI Peduli" sebanyak 50 kursi tunggu pasien senilai Rp 87,5 juta tersebut diserahkan kepada RSUD dr Soedirman Kebumen.
     
    Bantuan hibah kursi tunggu pasien itu diserahkan oleh Pemimpin Cabang BRI Kebumen Arief Alamiarto kepada Direktur RSUD dr Soedirman Kebumen, dokter Bambang Suryanto, Rabu (2/11). Serah terima ditandai dengan penandatangan berita acara serah terima itu dihadiri para pejabat di jajaran RSUD dr Soedirman dan BRI Cabang Kebumen.
     
    Pemimpin Cabang BRI Kebumen Arief Alamiarto menyampaikan, bantuan kursi tunggu pasien tersebut sebagai bentuk rasa terima kasih atas kerjasama yang selama ini terjalin dengan pihak RSUD dr Soedirman Kebumen.

    "Selain itu, kepedulian BRI di bidang kesehatan sehingga kami mempersembahkan sebanyak 50 kursi tunggu yang bisa dimanfaatkan untuk kenyamanan pasien," ujar Arief Alamiarto didampingi Funding Offiser BRI Cabang Kebumen Sri Brimawa.
     
    Lebih lanjut, Arief Alamiarto menambahkan, selama ini pihaknya telah menjalin kerjasama dengan RSUD dr Soedirman mulai dari jasa perbankan, penempatan dana, hingga penempatan mesin electronic data capture (EDC). Pihaknya berharap kerjasama yang telah terjalin lebih ditingkatkan tidak hanya sebatas yang sudah berjalan.
     
    "Keberadaan mesin EDC mendukung transaksi non tunai. Selain itu dengan penempatan ATM, pasien maupun keluarga tidak harus membawa uang tunai ke rumah sakit lantaran transaksi bisa dilakukan melalui ATM," ujarnya.(ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top