• Berita Terkini

    Sabtu, 05 November 2016

    Satu Jadi Nomor Keberuntungan di Pilkasis MTsN 2 Kebumen

    IMAM/EKSPRES
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)-Nomor urut satu, tampaknya masih menjadi nomor keberuntungan bagi pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS di MTs Negeri Kebumen 2. Pasalnya dalam dua periode pemilihan OSIS, nomor urut satu selalu beruntung mendapatkan kemenangan.  

    Pada tahun 2015 lalu, tepatnya 26 Oktober, pasangan calon nomor urut 1 yakni, Ahnis Azzam Zulfa dan Nimas Ageng Nur Hasanah berhasil mendapat dukungan suara terbanyak dalam Pemilihan Ketua Osis (Pilkaos).

    Setelah setahun berlalu, kini sejarah tampaknya seperti terulang kembali, pasangan nomotr urut 1 yakni Rika Mulya Ningrum dan Khafid Nanda berhasil memenangkan Pilkaos dengan mendapatkan 262 suara. Disusul dengan pasangan nomor urut 2 yakni Fina dan Alfat Saefudin Yusuf yang mendapatkan 183 suara. Adapun pasangan nomor urut 3 yakni Annisa Darmayanti dan Laela Inayatul mendapatkan 121 suara, Rabu (2/11) di halaman sekolah tersebut.

    Ketua panitia pelaksana  Ahnis Azzam Zulfa mengatakan, baik siswa maupun guru turut serta memberikan suara dalam Pilkaos yang dilaksanakan di MTS Negeri Kebumen 2. Jumlah keseluruhan siswa 576 dan guru 55 orang.

    Kepala Sekolah MTs Negeri Kebumen 2 Drs Muhammad Mahki melalui Waka Kesiswaan Sukisman SPd mengatakan, ajang Pilkaos merupakan sebuah pembelajaran demokrasi yang baik untuk para siswa. Dengan melaksanakan Pilkaos layaknya pemilu dapat memberi pemahaman kepada siswa tentang tata cara Pemilihan Umum (Pemilu)di Indonesia. “Meskipun para siswa belum memiliki hak pilih, namun nantinya mereka akan mengikuti proses pemilu juga, dalam Pilkaos kali ini para siswa yang menjadi panitia juga sama dengan belajar menjadi KPPS," tuturnya, sembari menambahkan ajang Pilkaos lanjutnya, dibuat semirip mungkin dengan pelaksanaan Pemilu. Hal itu dimulai dari pelaksanaan penjaringan calon, tes seleksi, kampanye dan pemungutan suara.

    Pembina OSIS MTs Negeri 2 Kebumen Eny Muflihatun SAg mengatakan, sudah dilaksanakan sejak 17 Oktober lalu, dimulai dengan perekrutan calon Ketua OSIS oleh masing-masing wali kelas. Selanjutnya pada 24 Oktober dilaksanakan seleksi meliputi tes tertulis, wawancara dan pidato. Setelah ditentukan 3 pasangan calon pada 28 Oktober dilaksanakan kegiatan orasi. “Baru pada hari, pemungutan suara dilaksanakan,” paparnya.

    Eny menambahkan,  pelantikan Pengurus OSIS rencananya akan dilaksanakan pada 7 November mendatang. Setelah itu para siswa akan mengikuti latihan Dasar Kepemimpinan yang akan dilaksanakan pada 12-13 November mendatang. (mam)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top