• Berita Terkini

    Selasa, 08 Maret 2016

    Bupati Lepas Kunjungan Industri SMK Maarif I Kebumen

    IMAM/EKSPRES
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)-Sedikitnya 765 siswa SMK Maarif 1 Kebumen mengikuti kunjungan industri di berbagai perusahaan dan stasiun televisi di Jakarta. Pelepasan kunjungan industri 17 bus tersebut, dilaksanakan oleh Bupati Kebumen Ir  Mohammad Yahya Fuad SE, di Alun-alun Kebumen, Senin (7/3/2016).

    Kunjungan tersebut, selain untuk mengenalkan para siswa SMK Maarif 1 Kebumen kepada Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI), juga merupakan upaya SMK Maarif 1 Kebumen dalam menjaring mitra perusahaan, terkait penyaluran alumni (Job Order) SMK Maarif 1 Kebumen ke DUDI.

    Hadir dalam acara pelepasan itu, Wakil Bupati Kebumen KH Yazid Mahfudz, Ketua LP Maarif Kebumen Dr Imam Satibi SAg MPd, Kepala Disnakertranssos Kebumen Dwi Suliyanto SSos, Asisten ekonomi Tri Haryono,  KH Maskur Salim dan Kasi Kurikulum dan Peningkatan Mutu SMK Dinas Dikpora Dra Budi Nurhayati.

    Ketua Panitia pelaksana Subhan mengatakan, program kunjungan industri merupakan program rutin tahunan di SMK Maarif 1 Kebumen. Siswa yang mengikuti kunjungan industri kali ini adalah siswa kelas XI dari semua jurusan di SMK Maarif 1 Kebumen. “Acara ini berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal  7 hingga 10 Maret 2016,” tuturnya.

    Dijelaskannya, selain mengunjungi tempat industri, dalam kegiatan tersebut para siswa juga akan ke tempat pariwisata. Adapun beberapa tempat industri yang akan dikujungi diantaranya perusahaan, Padma Soode, Metro TV, Indo Cine Glub, PT Hiba Utama, PT Komatsu, PT Krama Yudha Ratu Motor, Kompas TV, Trans 7, Net TV, Indosiar dan Antv. “Sedangkan untuk tempat pariwisatanya, siswa akan diajak ke Masjid Istiqlal, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Cibaduyut Bandung,” katanya.

    Dalam sambutannya, Ketua LP Maarif Kebumen Dr Imam Satibi SAg MPdI mengatakan, kunjungan industri kali ini merupakan kunjungan yang sangat istimewa, sebab di Kabupaten Kebumen baru kali ada kunjungan siswa yang dilepas secara langsung oleh bupati. Lebih lanjut Imam menjelaskan, jika SMK Maarif 1 Kebumen merupakan sekolah percontohan bagi semua SMK Maarif di Kebumen. “Saya yakin lulusan SMK Maarif 1 Kebumen, bukan hanya pintar dalam segi akademisi  saja, melainkan juga cakap dan mampu menjadi praktisi dalam dunia industri,” terangnya.

    Imam berpesan kepada semua siswa, untuk selalu menjaga nama baik Kabupaten Kebumen. Menurutnya, saat ini Pemerintah Kabupaten Kebumen sedang gencar mempromosikan pariwisata Kebumen, maka dari itu diharapkan para siswa SMK Maarif 1 Kebumen juga mampu untuk menjadi duta wisata bagi Kabupaten Kebumen. “Semoga disana, kalian akan mampu mempromosikan pariwisata Kebumen,” paparnya.

    Wakil Bupati Kebumen KH Yazid Mahfudz dalam sambutanya menekankan pentingnya mencari pengetahuan dan ilmu dalam acara kunjungan industri tersebut, dengan demikian para siswa akan paham betul terkait dunia kerja. Para siswa juga akan mengetahui peraturan dan sistem dunia kerja serta mesin-mesin yang digunakan oleh perusahaan besar. “Saya harap kegiatan ini bukan hanya dimaknai sebagai euforia belaka,” ucapnya, sembari menambahkan jika program unggulan Bupati Kebumen saat ini adalah Gerakan Anti Merokok, maka dari itu demi kesehatan, jangan sampai ada siswa SMK Maarif 1 Kebumen yang merokok.

    Acara kemudian dilanjutkan dengan doa oleh KH Maskur Salim dan dilanjutkan dengan pelepasan rombongan oleh Bupati Kebumen Ir Mohammad Yahya Fuad SE. (mam)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top