• Berita Terkini

    Rabu, 12 Juli 2017

    5 SMP dan 16 SD di Purworejo Terapkan Full Day School

    ILUSTRASI
    PURWOREJO-Tahun ajaran baru 2017/2018 ini dimungkinkan ada 5 Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan 16 Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Purworejo yang akan memberlakukan lima hari sekolah. Meski demikian, penerapan itu masih dalam tahap uji coba. Dinas akan terus melakukan monitoring atas pelaksanaanya.

    "Belum kita pastikan, hanya kemungkingknan ada sekolah yang siap menerapkan 5 hari sekolah," kata Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Dindikpora) Purworejo, Akhmad Kasinu, Rabu (12/7).

    Menurut Kasinu, sekolah yang akan melaksanakan masih dalam tahap ujicoba dan belum diputuskan akan terus menggunakannya. Hal itu didasarkan pada hasil evaluasi yang akan dilaksanakan dalam tempo 6 bulan mendatang.

    "Tingkat SMP kita harapkan ya sekolah negeri dari 1-5 bisa melaksanakan dan kalau tingkat SD setidaknya tiap kecamatan ada, minimal 1," imbuh Kasinu.

    Dirinya tidak mau dikatakan memaksakan diri dalam pemberlakuannya, karena pengambilan keputusan itu nantinya ada di tangan pihak sekolah. Dan sekolah sendiri dalam memutuskannya harus mendasarkan pada kesepakatan dengan dewan guru, komite sekolah dan sebagian besar pendapat orang tua.

    "Jadi tidak bisa sekolah memaksakan diri untuk melaksanakannya. Semua ada dukungannya," katanya.

    Dalam pandangan Kasinu, ujicoba pemberlakuan 5 hari sekolah itu perlu untuk mengetahui sejauh mana efektivitasnya terhadap pendidikan karakter anak. Jika hasil yang diharapkan tercapai diharapkan seluruhnya nanti bisa melaksanakannya.

    "Sekolah yang hendak memberlakukan kebijakan ini diminta mempersiapkan diri dimana kegiatan ekstrakurikuler yang selama ini juga bisa terlaksana tanpa mengganggu waktu libur anak," harapnya. (ndi)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top