• Berita Terkini

    Sabtu, 28 November 2015

    Menikmati Sunrise dari Gunung Bengkuk Bruno

    agung/ekspres
    PURWOREJO--Kawasan perbukitan Bruno memiliki panorama yang menajubkan. Asrinya alam dan keramahan warga menjadi nilai lebih bagi pelancong untuk mencapi obyek-obyek wisata terpendam yang ada di kawasan tersebut.

    Salah satu yang ditawarkan adalah menikmati munculnya mentari pagi dari puncak Gunung Bengkuk yang berada di Desa Cepedak Kecamatan Bruno. Cukup menantang untuk mencapai lokasi itu karena keberadaan medan yang lumayan berat.

    Pelacong diberikan dua alternatif perjalanan yang menjadi pilihan untuk sampai puncak Gunung Bengkuk. Jika ingin berjalan kaki, membutuhkan waktu sekitar 1,5 hingga dua jam agar sampai puncak gunung dengan ketinggian 1.067 Mdpl itu. Jika ingin tantangan yang berbeda, komunitas motor trail desa setempat dapat membantu mengantarkan pendaki hingga sampai puncak.

    "Lokasi ini cukup nyaman untuk ber camping terutama bagi pecinta alam pemula. Pasalnya, tidak terlalu tinggi namun pemandangan yang dapat dilihat dari puncak gunung ini sangatlah menawan," kata Imam Khoeri (26) salah seorang pendaki warga Desa Condong Kecamatan Bruno, Jumat (27/11).

    Dari puncak gunung Bengkuk, pendaki dapat melihat gunung-gunung besar yang berada di sekitar wilayah Kedu diantaranya Merapi, Merbabu, Sumbing dan Sindoro. Selain itu, jika malam hari, wilayah perkotaan Purworejo pun dapat terlihat dengan jelas.

    "Jika sore hari terkadang pemandangan bawah gunung tertutup awan. Jadi ketika berdiri di puncak itu seperti sedang berada di atas awan," tambahnya.

    Keindahan tersebut memuncak seiring saat pagi menjelang. Semburat warna orange matahari menjadi pemandangan yang paling dinanti bagi para pendaki gunung. "Sunrise disini sangat indah bahkan tidak kalah dengan gunung-gunung lain di seputaran kedu. Jadi saya yakin jika kemudian di kelola dan di promosikan dengan baik, akan menjadi salah satu alternatif destinasi wisata alam di Kabupaten Purworejo," kata Imam.

    Listiawan Ristanto (25) pendaki lain yang berasal dari Kabupaten Kulonprogo Jogjakarta cukup terkesan pada pendakian di gunung Bengkuk ini. Ia yang masih dapat dibilang pendaki amatir ini merasa tidak takut karena gunungnya tidak terlalu tinggi.

    "Saya kira ini dapat menjadi alternatif bagi pendagi gunung yang masih pemula. Karena medannya juga tidak terlalu berat. Namun bagi yang sudah berkali-naik gunung juga perlu untuk mencoba mendakinya katena viewnya yang sangat indah," katanya. (baj)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top