• Berita Terkini

    Minggu, 02 Juli 2023

    Pengusaha Muda Kebumen Berkurban 8 Ekor Sapi


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Pengusaha muda asal Kebumen Yasafi Yaarsala (25) berkurban sebanyak 8 ekor sapi metal. Ini pada momentum Hari Raya Idul Adha 1444 H/2023. Pemuda yang akrab dipanggil Isal beserta keluarga melaksanakan penyembelihan 8 ekor sapi kurban dirumahnya, di Desa Benerwetan Ambal, Kamis (29/6/2023).


    Selesai menunaikan Sholat Ied, Keluarga Besar Yulianto Foundation Tabung Haji Umroh melaksanakan penyembelihan 8 ekor hewan kurban di halaman rumahnya. Adapun pengolahannya dilakukan oleh warga sekitar. 


    Sebagai informasi, Yasafi Yaarsala atau yang akrab disapa Isal merupakan putra pertama H Yulianto pendiri Yulianto Foundation Tabung Haji Umroh. Oleh warga sekitar anak dan bapak ini dikenal sebagai pengusaha yang sukses di perantauan Jakarta dalam bisnis Biro Haji Umroh dan Event Organizer.


    Isal mengucapkan syukur Alhamdulillah, karena pada Hari Raya Idul Adha 1444 H ini bisa pulang ke kampung kelahirannya untuk melaksanakan penyembelihan hewan kurban, berupa 8 ekor sapi metal. 

    “Alhamdulillah pada kesempatan Idul Adha tahun ini kita diberi rejeki dan bisa berbagi dengan masyarakat warga kampung halaman dengan menyembelih 8 ekor sapi mas,” tuturnya disela-sela melihat proses penyembelihan hewan kurban.


    Diungkapkan Isal, dari 8 ekor sapi yang dipotong nantinya daging sapi akan dibagikan ke 10 desa untuk dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan, bukan hanya masyarakat Desa Benerwetan saja tetapi juga masyarakat sekitar di wilayah Kecamatan Ambal.


    "Saya mewakili keluarga besar Bapak Yulianto yang saat ini masih beribadah haji berharap semoga setiap tahun bisa membagikan lebih banyak lagi daging sapi kurban kepada masyarakat yang membutuhkan,” lanjut Isal.

    Menurut Isal, momentun Idul Adha tahun ini dirinya sangat bersyukur atas rejeki yang diberikan Allah SWT, karena rejeki ini hanyalah titipan dari Allah SWT dan menjadi amanah bagi kita untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. 


    Isal juga mengharapkan doa restu dan dukungan masyarakat semoga selalu diberi kelancaran sehingga kegiatan-kegiatan sosial seperti ini bisa terus kami lakukan tidak hanya pas di perayaan hari Raya Idul Adha saja.

    “Semoga kebaikan hari ini bisa terus kami lakukan tiap tahunnya bahkan Insya Alloh lebih baik agar kebahagian, kesenangan ini bisa terus kami berikan kepada warga karena sebagai asli putra Kebumen ingin bisa berbagi dengan warga sekitar,” ucapnya. (mam) 


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top