• Berita Terkini

    Senin, 03 Agustus 2020

    Manisih, Janda Sebatang Kara yang Rumahnya Ludes Terbakar

    Tinggal Sementara di Rumah Dinas Kapolsek, Wabup Turun Tangan



    Nasib kurang beruntung dialami  Manisih. Perempuan berusia 55 tahun warga Desa Bagung Kecamatan Prembun itu "kehilangan" rumah lantaran kebakaran. Amukan jago merah pada Sabtu (1/8) lalu, telah meludeskan tempat berlindungnya selama ini.
    --------------------------
    KEBUMEN EKSPRES, Kebumen
    --------------------------
    YA, kebakaran telah merenggut nyaris semua milik Manisih. Rumah janda sebatang kara yang berbahan kayu ukuran 6x7 Meter serta semua perabotan rumah tangga ludes terbakar dalam peristiwa itu. Dari hasil olah TKP, diperkirakan kebakaran karena Manisih tidak mematikan tungku seutuhnya setelah memasak daging kurban sehingga menjalar ke dinding.


    Api berhasil dipadamkan dengan 2 unit mobil pemadam kebakaran BPBD Prembun. Diperkirakan Manisih menelan kerugian Rp 40 juta.  Beruntung, penderitaan Manisih didengar oleh sejumlah pihak yang peduli.

    Salah satunya dari Kapolsek Prembun AKP Tejo Suwono. AKP Tejo bersama personelnya meninjau lokasi atas perintah Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan terketuk hatinya membantu Manisih dengan memberikan sembako, baju, serta keperluan pribadi.

    Karena prihatin, selanjutnya Kapolsek berinisasi menyerahkan rumah dinasnya yang berada di belakang Mapolsek Prembun untuk ditinggali Manisih sementara waktu.
    "Kapolsek sudah menceritakan bagaimana kondisi Ibu Manisih. Tidak apa, untuk sementara tinggal di asrama Polsek Prembun. Nanti Kebutuhan kami tanggung," jelas Kapolres Kebumen AKBP Rudy.

    Sebelum memasuki rumah dinas Kapolsek, seluruh ruangan disemprot disinfektan. Manisih juga dijemput menggunakan mobil patroli Polsek. "Ini juga termasuk program Kapolda Jateng (Irjen Pol Ahmad Luthfi). Dalam salah satu programnya, Polda Jateng hadir. Kita hadir di tengah masyarakat, memberikan solusi," kata AKBP Rudy.

    Selanjutnya Kapolsek Prembun AKP Tejo Suwono mengungkapkan, apa yang dilakukan semata-mata ingin membantu sesama.  "Kasihan Ibu Manisih, hidup sebatang kara rumah kebakaran. Tidak apa, saya dilaju dari Purworejo. Rumah saya Purworejo," katanya.  Mengenai fasilitas, di rumah dinas Kapolsek Prembun lengkap. Mulai dari kasur, sofa, dapur, semua tersedia.

    Penderitaan Manisih ini juga sampai ke telinga Wakil Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto yang melihat langsung kondisi Manisih. Arif mengatakan, pihaknya akan segera memberikan bantuan dan memperbaiki rumah Manisih.

    Selain itu Wabup akan segera berkomunikasi dengan berbagai pihak untuk membantu membangun rumah ibu Manisieh. Pembangunan tersebut akan segera dilaksanakan agar korban bisa kembali hidup normal. "Rumah ibu Manisieh harus segera diperbaiki," ucap Wabup.

    Sementara itu, Kepala Desa Bagung, Untung Haryanto  mengatakan pihaknya akan segera membersihkan terlebih dahulu rumah ibu Manisih, agar segera bisa diperbaiki.

    Selain itu pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Kebumen yang secara langsung mengunjungi rumah korban kebakaran dan akan segera membantu untuk merehab kembali rumah Ibu Manisih.  "Kamis besok (5/8), bersama masyarakat akan segera membersihkan puing puing rumah agar segera diperbaiki, kita juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Arif yang telah memberikan perhatian terhadap warganya dan segera akan membantu merehab rumah ibu Manisieh agar segera bisa iperbaiki,"ujarnya.(*fur/win/cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top