KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Sejumlah atlet tinju dari berbagai daerah ikut ambil bagian dalam Kejuaraan Tinju bertajuk "Sabuk Emas Bupati" yang digelar di lapangan Desa Rowokele, Sabtu (9/1/2022). Kegiatan yang dibuka Ketua Umum Kejuaraan Tinju Profesional Indonesia (KTPI) Ruhut Sitompul itupun berlangsung meriah.
Hadir kemarin, Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, Wakil Bupati Kebumen Hj Ristawati Purwaningsih, Forkopimda, serta promotor tinju Kebumen Ragil Sagiyo.
Ketua Umum KTPI Ruhut Sitompul menyampaikan apresiasinya atas kegiatan ini. Menurutnya Kebumen banyak memiliki atlit atlit muda berbakat di bidang oleh olahraga tinju.
Ruhut menyampaikan, ia bakal membentuk KTPI Kebumen, agar para pemuda yang ingin menyalurkan bakatnya di bidang olahraga tinju bisa terwujud. Dengan harapan olahraga ini bisa berkembang dan diminati masyarakat."Saya akan bentuk KTPI Kebumen, agar olahraga tinju bisa berkembang disini," kata pria yang sering disebut Si Poltak Raja Minyak dari Medan itu.
Sementara itu, Bupati Kebumen Arif Sugiyanto akan terus mendukung olahraga tinju di Kebumen. Harapnya bisa mengangkat nama baik Kebumen agar lebih dikenal oleh masyarakat luas. "Kita akan dukung Tinju profesional hadir di Kebumen, agar mereka para pemuda bisa menyalurkan bakat hebat mereka disini," katanya.
Di tempat yang sama, Promotor Tinju Ragil Sagiyo mengatakan dengan pertandingan ini, pihaknya ingin mempromosikan olahraga tinju kepada masyarakat. Ia berharap bisa menarik minat anak anak muda untuk menjadi atlit tinju. Dimana, dalam Kejuaraan ini juga dihadirkan petinju petinju kelas nasional, agar bisa memantik semangat para pemuda.
"Harapannya, pemuda di Kebumen bisa memenangi kejuaraan tinju baik nasional maupun internasional. Sehingga kedepan olahraga tinju bisa semakin dicintai oleh masyarakat. Ini yang utama adalah sabuk emas Bupati Kebumen, dan diadakan 5 partai," katanya. (fur)