• Berita Terkini

    Minggu, 21 Mei 2023

    Lari Bareng Ganjar, Agus Prayogo; Semoga Ada Atlet Pengganti Saya dari Borobudur Marathon

    JAKARTA - Atlet lari andalan Indonesia yang baru saja mendapatkan medali emas Sea Games Kamboja, Agus Prayogo ikut andil dalam gelaran Friendship Run Jakarta, Minggu (21/5/2023). Agus lari bareng Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan ribuan runners yang berasal dari Jakarta dan sekitarnya, sejauh 5 kilometer

    Kehadiran Ganjar dan Agus pun menjadi daya tarik ribuan pelari yang ikut dalam ajang pemanasan Borobudur Marathon. Para peserta tampak begitu antusias untuk berfoto bersama dua tokoh idola mereka.

    "Yang pasti ini adalah event yang menarik ya, mengingat menuju Borobudur Marathon 2023. Bank Jateng Friendship Run ini kan ada 10 kota besar di Indonesia, pasti akan banyak runners yang antusias untuk ikut," kata Agus.

    Terbukti saat perhelatan di Jakarta ini, Agus melihat antusias para runners begitu tinggi. Dia berharap, antusiasme dan sambutan dari runners di kota lain juga tak kalah meriah.

    "Next di Bandung, lalu diikuti kota-kota lainnya. Saya lihat pagi ini antusias di Jakarta cukup oke, mudah-mudahan ke depan antusiasnya lebih menarik lagi," ucapnya.

    Agus mengaku senang karena lari ini sudah menjadi olahraga yang bisa diterima, bahkan diminati  masyarakat. Sehingga, prinsip atau slogan memasyarakatkan olahraga dengan olahraga itu bisa terwujud.

    Apalagi, menurut Agus, tingginya antusias para runners didukung oleh banyaknya event yang digelar. Dari sekian banyak event lari, Borobudur Marathon merupakan event lari terbaik.

    Event Borobudur Marathon menjadi event lari yang paling dinanti. Ribuan runners  harus mengantre dan berharap bisa berpartisipasi di Magelang.

    "Borobudur Marathon itu kan salah satu event yang konsisten di Indonesia, menjadi event tahunan. Harapannya, ke depan juga akan ada regenerasi atlet-atlet baru yang bisa meneruskan prestasi saya, baik tingkat nasional maupun internasional," ucapnya.

    Ia juga mengimbau kepada pelari untuk mempersiapkan diri. Selain berusaha mendapatkan tiket, mereka yang ingin berlaga di Borobudur Marathon diharapkan mempersiapkan segalanya.

    "Borobudur Marathon itu kan di bulan November ya. Sekarang masih ada waktu persiapan, karena rute marathon di Borobudur cukup menantang," katanya.

    Sementara itu, Ganjar Pranowo menyebut Borobudur Marathon memang diminati banyak pelari. Tak hanya di Indonesia, namun event lari terbaik di Indonesia ini juga diminati para pelari mancanegara.

    "Semoga dengan event ini, orang semakin senang berolahraga, makin banyak teman dan bahagia hatinya. Selain itu, event ini kami harapkan juga bisa memunculkan atlet-atlet berprestasi dan olahraga kita semakin maju," jelasnya.

    Borobudur Marathon 2023 akan digelar pada November mendatang. Ganjar mengatakan akan ikut berpartisipasi dalam ajang itu. Pada perhelatan Borobudur Marathon 2022, Ganjar berpartisipasi pada kategori half marathon dan menjadi finisher di bawah cut-off time (COT).(*)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top