• Berita Terkini

    Kamis, 14 April 2022

    Jelang "Kamis Putih" di Kebumen, Polisi Sterilisasi Gereja St.Yohanes Maria Vianney


    KEBUMEN (kebumenekspres.com- Memastikan umat Kristiani dapat tenang menyambut kamis putih, Polres Kebumen lewat Sat Samapta menyisir Gereja St. Yohanes Maria Vianney Kebumen. Di tempat ini, aparat Polres Kebumen sterilisasi.


    Sterilisasi dilakukan mulai dari luar gereja, menggunakan alat metal detektor dilanjutkan masuk ke dalam gereja di tempat ibadah.  Anjing pelacakan Unit K9 Polres Kebumen juga diterjunkan untuk ikut sterilisasi pada kesempatan itu.

    Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasubsi Penmas Aiptu S Catur Nugraha menyampaikan,  sterilisasi gereja dilakukan untuk memastikan keaamanan sebelum dilakukan ibadah.  "Satu jam sebelum dilakukan ibadah, gereja harus steril dan aman. Ini juga sesuai dengan SOP, sterilisasi menggunakan alat metal detektor," jelas Aiptu Catur. 


    Lanjut Aiptu Catur Nugraha, sterilisasi dilakukan agar para jamaah merasa lebih aman saat ibadah. Selain Gereja St. Yohanes Maria Vianney Kebumen, di gereja-gereja lain juga dilakukan sterilisasi oleh Polsek jajaran. Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama bersama Forkopimda monitoring langsung kesiapan personel pengamanan ke gereja-gereja. (*)



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top