• Berita Terkini

    Senin, 26 Juli 2021

    Aptrindo Jateng-DIY Bantu Warga Terdampak Pandemi


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Jawa-DIY melaksanakan aksi sosial selama PPKM Darurat. Ini dilaksanakan dengan membagikan nasi kepada masyarakat yang membutuhkan. 


    Aksi dilaksanakan serempak se Jateng-DIY. Ini dimulai 15 Juli lalu hingga sekarang. Aksi sosial pembagian nasi tersebut juga dilaksanakan di Kabupaten Kebumen. Dalam hal ini sebanyak 600 nasi otak dibagikan untuk pihak yang membutuhkan. 


    Wakil Ketua Aptrindo Jateng-DIY Bambang Widjanarko menyampaikan secara simbolis bantuan diserahkan kepada Dinas Perhubungan (Dishub) Kebumen. Dalam hal ini Dishub menggandeng TNI, Polri, BPBD, Satpol PP dan lainnya untuk distribusi bantuan. “Ini dilaksanakan hampir di semua kabupaten/kota di Jawa Tengah,” tuturnya, Senin (26/7/2021).


    Disampaikannya, adanya Pandemi Corona sangat berpengaruh terhadap  Aptrindo. Dimana pada 20 April 2020 silam, hanya 30 persen dari armada yang beroperasi. Kala itu semua merasa ketakutan akan adanya ancaman Virus Corona. “Setelah itu perlahan kondisi kemudian sedikit membaik. Bahkan saat itu tidak ada laporan para sopir yang positif terpapar corona,” katanya.


    Namun demikian hal itu tidak berlangsung lama. Setelah lebaran kemarin penyebaran dan penularan virus corona kian menjadi. Terlebih adanya Virus Corona varian Delta atau B1617.2 yang tingkat penularan yang cepat. “Kini situasi kembali seperti 20 April 2020 lalu. Lebih parahnya, kini beberapa sopir dilaporkan terkonfimasi corona,” paparnya.


    Saat ini, lanjutnya, keputusan pemerintah sudah tepat. Dimana PPKM memang bertujuan untuk mencegah penularan. Namun demikian, disisi lain PPKM juga berdampak pada perekonomian dan pendapatan masyarakat.

    Saat ini pula, telah banyak beban yang ditanggung oleh pemerintah. Untuk itu siapapun yang mampu, kini sudah saatnya untuk saling bantu-membantu. “Kami berharap apa dilakukan dapat menjadi pemicu bagi organisasi lainnya untuk terus saling membantu sesama,” ungkapnya.


    Bambang  juga menjelaskan dibeberapa kota, penerima bantuan seperti yakni warga yang membutuhkan. Ada yang merupakan abang becak, awak angkutan, disabilitas, tukang gali kubur, para isoman dan lainnya. Pihaknya juga berpesan untuk senantiasa menjaga protokol kesehatan. (mam)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top