• Berita Terkini

    Jumat, 04 Juni 2021

    SMP Negeri 1 Kebumen Gelar Purnawidya Virtual


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)-SMP Negeri 1 Kebumen menggelar Purnawidya siswa kelas IX. Ini dilaksanakan secara virtual, Jumat dan Sabtu (4-5/6). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari pengumuman kelulusan, penyerahan kembali siswa kelas IX kepada walimurid/orang tua dan penyerahan dokumen kelulusan. Ini sebagai persyaratan untuk mengikuti PPDB SMA/SMK/MA/MAK.


    Kegiatan dilaksanakan dengan berpedoman pada Surat Edaran Kepala Dinas PendidikanNomor 421/2272 tentang Kegiatan Sekolah Pasca Pengumuman Kelulusan.

    Acara Purnawidya virtual dihadiri oleh kepala sekolah, guru, pengurus komite, perwakilan siswa dan orang tuanya yang berhasil meraih 10 besar lulusan terbaik tahun pelajaran 2020/2021. Semua siswa kelas IX juga mengikuti melalui zoom meeting di rumah masing-masing. Selanjutnya, untuk wisuda dan pembagian dokumen kelulusan dilakukan oleh walikelas secara terjadwal dengan sistem


    Pada sambutannya Kepala SMP Negeri 1 Kebumen Martiyono SPd MPd menyampaikan kelulusan peserta didik dari SMP Negeri 1 Kebumen didasarkan pada kriteria menyelesaikan seluruh program pembelajaran.


    Selain itu memperoleh nilai sikap/perilaku minimal baik, mengikuti Ujian Sekolah yang  diselenggarakan oleh SMP Negeri 1 Kebumen dengan rata-rata nilai kompetensi minimal 75,00. Adapun ketidakhadiran peserta didik selama satu tahun pelajaran tanpa keterangan maksimal 15 persen dari jumlah hari efektif. Kelulusan peserta didik ditetapkan melalui rapat dewan pendidik. 


    Ujian sekolah di SMP Negeri 1 Kebumen sebagai dasar kelulusan peserta didik dilaksanakan melalui tiga model, yaitu Portofolio berdasarkan nilai raport semester 1-5 berbobot 40 persen, Penugasan melalui ujian praktik dalam jaringan berbobot 10 pesen dan Tes dalam jaringan melalui Learning Managemen System (LMS) berbobot 50 persen.

    “Berdasarkan kriteria di atas dan hasil rapat dewan pendidik, memutuskan dan ditetapkan 237 siswa kelas IX dinyatakan lulus semua 100 persen dari SMP Negeri 1 Kebumen pada tahun pelajaran 2020/202,” katanya.


    Disampaikan juga berbagai prestasi akademik dan nonakademik yang telah dicapai oleh SMP Negeri 1 Kebumen tahun pelajaran 2020/2021. Antara lain dikembangkannya Learning Managemen System (LMS) sebagai wujud Sekolah Digital, Juara 1 FL2SN Cabang Seni Tradisi dan Tari Kreasi, Juara I KSN Mata Pelajaran IPS, Juara I POPDA dan KOSN Cabang Pencak Silat, Juara 1 POPDA Cabang Bola Basket,  Juara 3 LCTP Pramuka Kwarcab Kebumen, dan adanya Pramuka Garuda dari Penggalang SMP Negeri 1 Kebumen, serta partisiasi guru SMP Negeri 1 Kebumen, sebanyak 6 orang, terbanyak di antara sekolah di Kebumen, sebagai Guru Penggerak.


    Martiyono menambahkan PPDB di SMP Negeri 1 Kebumen pada tahun pelajaran 2020/2021 akan menerima 8 kelas. Ini dengan jumlah setiap kelasnya 30 siswa sehingga seluruhnya 240 siswa. (mam) 


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top