• Berita Terkini

    Kamis, 11 Maret 2021

    Bupati Kebumen : Pariwisata Pendongkrak Ekonomi Pasca Pandemi


    KEBUMEN (kebumenekspres.com)– Bupati Kebumen Arif Sugiyanto dan Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih menggelar kegiatan Gala Dinner Bersama Peserta Familiarization Trip di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Selasa (9/3/2021).


    Seni Tari Tradisonal khas Kebumen mengawali kegiatanyang digelar dalam rangka mempromosikan potensi wisata yang ada di Kebumen, terutama Geopark Karangsambung Karangbolong itu.


    Turut hadir Sekda Kebumen Achmad Ujang Sugiono, Plt Dinas Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kebumen Drs. Nugroho Tri Waluyo, Kabag Prokopim Eko Purwanto, Penasehat IPI, Agus Subagyo, Ketua DPD IPI (Insan Pariwisata Indonesia) Jawa Tengah Agus Dwi Djono, SE, serta peserta Fam Trip dari berbagai daerah di Indonesia. Dalam kesempatan itu juga dihadiri perwakilan IPI dari Jambi, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur dan beberapa kota, provinsi lain.


    Bupati Kebumen Arif Sugiyanto menyambut baik atas kedatangan para peserta Fam Trip di Kebumen. Disisi lain Arif juga mengenalkan beberapa potensi yang dimiliki Kebumen, baik dari segi kulinernya maupun dibidang sektor pariwisata yang luar biasa begitu indah dan layak untuk dikunjungi.

    Bupati menyebutkan wilayah Kebumen Selatan memiliki pesisir pantai sekitar 57 KM dan lengkap dengan berbagai destinasi wisata. Seperti Pantai Menganti, Goa Jatijajar, Goa Petruk serta wisata alam. Tak hanya itu, Kebumen juga terdapat waduk wadaslintang dan sempor serta Geopark Karangsambung Karangbolong. 

    Dengan banyaknya potensi wisata yang dimiliki tersebut, Arif menilai pengembangan Dunia Pariwisataan sebuah langkah yang tepat untuk mendongkrak perekonomian masyarakat pasca pandemi covid 19.

    Untuk itu, Arif telah berkomitmen dan akan terus berupaya memajukan Dunia Pariwisata melalui pembenahan infrastruktur dan sarana prasarana yang memadai. Selain itu, Arif berjanji akan memberikan dukungan maksimal khususnya bagi pengembangan desa wisata. 


    "Kebumen banyak sekali memiliki Destinasi Wisata. Di Selatan bentangan laut sekitar 57 KM dengan pantai yang begitu indah, belum lagi Geopark Karangsambung Karangbolong. Hal ini tentu akan kita dukung secara maksimal agar bisa mendongkrak perekonomian masyarakat pasca pandemi covid 19," ujar Arif.


    Arif juga meminta, para pelaku dan pengelola obyek wisata tak terlalu terpengaruh dengan adanya pandemi covid-19. Malah, Arif mendorong pandemi harus dianggap sebagai tantangan untuk lebih kreatif dan inovatif. "Dengan begitu diharapkan dapat terwujud ekonomi daerah yang sejahtera," ujar dia.


    Di sisi lain, Arif menyampaikan pemerintah pun tengah dan terus melakukan langkah penanganan covid-19. Salah satunya melalui program vaksinasi. Untuk itu masyarakat diminta turut mendukung dan menyukseskanya agar wabah ini bisa segera teratasi.


    Sementara, Ketua DPD IPI Jateng, Agus Dwi Jono,  mengatakan pertemuan Insan Pariwisata Indonesia di kebumen merupakan salah satu langkah untuk menyusun paket wisata Kebumen kepada para travel agen, yang diharapkan ikut mempromosikan wisata di Kabupaten Kebumen.


    "Saya berharap dari pertemuan ini para travel agen dan IPI bisa segara membuat paket wisata kebumen, dan 6 bulan kedepan 10 travel agen bisa datangkan tamu ke Kebumen," ujarnya.


    Di tempat yang sama, Pembina DPP IPI, Agus Subagyo mengatakan, selama pandem, DPD IPI Jawa Tengah telah berupaya penuh untuk melakukan inovasi  mengupayakan wisata di Jawa Tengah -termasuk Kebumen - agar dapat tetap beroperasi di tengah pandemi. Hal itu dikarenakan banyak warga masyarakat hilang mata pencaharian saat wisata ditutup. 


    "Selama pendemi IPI DPD Jateng sudah fam trip dengan kabupaten kota, untuk mempromosikan potensi wisata termasuk Kebumen. Kami berupaya keras berkomunikasi dengan pemerintah baik lokal maupun pusat untuk membuka objek wisata. Tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, "ujar pria yang juga mantan Wakil Bupati Wonosobo itu.


    Dalam kesempatan tersebut, kegiatan dilakukan pengundian Door Prize dan penyerahan cindera mata oleh Bupati kepada Ketua DPD IPI Jateng.(fur/ADV



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top