• Berita Terkini

    Senin, 08 Februari 2021

    Rangkaian Peringatan HPN 2021, Awak Media Ziarah Makam Wartawan


    KEBUMEN (kebumenekspres.com)– Sejumlah wartawan media cetak, elektronik dan on line yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kebumen melaksanakan Ziarah, Senin (8/2/2021). Kegiatan ini dilakukan untuk mengawali peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 yang diperingati setiap tanggal 9 Februari.


    Sejumlah makam wartawan yang pernah bertugas di Kebumen menjadi jujugan ziarah. Masing-msaing, makam S Roendayat, mantan wartawan KR di Kebumen, serta Ludiyo D, mantan wartawan majalah Fakta.  Mohamad Sujangi di Desa Kutosari Kebumen, makam Goenawan Efendi di Pejagoan, dan makam M Fuad Hasyim di pemakaman Sijago, Kelurahan Selang.



    Dalam kesempatan tersebut, para jurnalis juga memanjatkan doa yang kali ini dipimpin oleh Penasihat PWI Kebumen Komper Wardopo, dan diakhiri dengan tabur bunga.


    Turut dalam kegiatan ziarah makam kemarin, Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Kebumen Dewi Indri Astuti SPMM beserta para staf. Kegiatan berlangsung dengan tetap mengedepankan Protokol kesehatan covid 19.

    Di sela sela kegiatan, Komper Wardopo menjelaskan kegiatan ziarah ke makam wartawan tersebut telah menjadi tradisi setiap memperingati Hari Pers Nasional dan HUT PWI. Meski begitu, untuk tahun ini peringatan HPN kemas dengan secara sederhana, mengingat adanya wabah pendemi covid 19.

    Sejumlah kegiatan diagendakan dalam peringatan HPN di tengah Pandemi covid 19 tahun ini. Seperti tayaskuran dan mengikuti mengikuti Resepsi HPN secara nasional melalui virtual pada 9 Februari, bersama Bupati dan Wakil Bupati Kebumen serta Forkompinda. Acara ini juga dilaksanakan secara terbatas, mengingat situasi pandemi Covid-19.respesi HPN secara Virtual serta baksos.


    Selajutnya kegiatan baksos, yakni berupa pembagian masker dan pemberian sembako kepada kelompok masyarakat rentan dan terdampak Covid-19. Acara ini digelar atas kerja sama dengan pihak ketiga yaitu Baznas Kebumen dan Polres Kebumen, sekaligus sosialisasi dan kampanye penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat. 


    "Kegiatan HPN kali ini juga bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kebumen, Bagian Protokol dan Informasi Pimpinan Setda Kebumen, " ujar Wardopo bersama Ketua PWI Kebumen Bagus Sukmawan (fur/*)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top