• Berita Terkini

    Senin, 22 Februari 2021

    Dua Kelurahan Dapat Reward dari Kapolres Kebumen


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Kinerja dua kapolsek dan sejumlah kepala desa serta kelurahan mendapat apresiasi dari Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama. Penghargaan diberikan Kapolres saat apel pagi rutin di halaman Mapolres dengan disaksikan peserta apel, Senin (22/2/2021).


    Adapun yang menerima reward dari Kapolres masing-masing  Kapolsek Kebumen AKP Tarjono Sapto Nugroho dan Kapolsek Karanganyar AKP Kusnadi.  Sementara dari tingkat Kelurahan yakni Kepala Kelurahan Panjer Drs H Misbah Chulmunir, Kepala Desa Karangsari Endrata dan Kepala Kelurahan Karanganyar Sutrisno S.Sos. Mereka dinilai sukses dalam peran sertanya memerangi pandemi covid-19. Khususunya membangun Posko COVID-19 PPKM skala Mikro di Wilayah Kebumen. 


    Dijelaskan AKBP Piter, penghargaan diberikan karena para penerima penghargaan berhasil membuat Posko berpredikat lengkap administrasi, struktur, fasilitas dan prasarana.  "Saya mengucapkan banyak terimakasih banyak kepada Forkopimcam dan segenap perangkat posko yang telah membuat posko."


    "Kami juga ucap terimakasih kepada para penerima reward dalam kecepatan inisiatif mendirikan posko sesuai intruksi Presiden RI," jelas AKBP Piter Yanottama. 

    Adanya Posko PPKM berskala Mikro di Kebumen yang tersebar di seluruh Desa dan Kelurahan, beberapa minggu terakhir ini berdampak positif menekan angka penyebaran COVID-19.

    Terbukti hingga sampai saat ini seluruh Kecamatan di Kebumen tidak ada zona yang berwarna merah atau kondisi daerah dengan penularan tinggi karena angka positif COVID-19 tinggi di daerah itu.


    Adanya Posko PPKM Mikro jika di suatu RT ataupun RW, Satgas Penanganan dan Satgas Bantuan langsung melaksanakan tracing dan testing.  Jika dinyatakan positif, selanjutnya disarankan untuk isolasi mandiri (Isoman) di rumah karena tanpa gejala ataupun karantina mandiri di rumah sakit jika mengalami gejala. 

    Saat warga melakukan Isoman karena positif tanpa gejala, Satga Jogo Tonggo akan digerakan Posko PPKM Mikro untuk membantu meringankan beban warga memenuhi kebutuhannya. 


    Para penerima reward sekaligus dijadikan pilot project dari Mabes Polres di era PPKM Mikro di Kebumen. Strategi saling terintegrasi ini sudah terbukti efektif di Kebumen. 


    Sementara itu Kepada Kelurahan/Kecamatan Karanganyar Sutrisno menyambut positif kegiatan sinergitas melalui Posko PPKM Mikro yang melibatkan TNI POLRI serta petugas Kesehatan dalam penanganan COVID-19.  "Kami dari Kelurahan Karanganyar sangat terbantu dengan adanya sinergitas ini. Tanpa ada dukungan dari Polres Kebumen, kita kesulitan dalam hal pendisiplinan," jelas Sutrisno.  Pendisiplinan serta tracing yang digelar dengan melibatkan TNI POLRI Satpol PP, warga akan lebih tertib.(win/cah)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top