• Berita Terkini

    Selasa, 12 Januari 2021

    Warga Kelurahan Kebumen Bayar PBB Pakai "Sampah"


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)--Meski tampak tidak berguna, kerap diabakan bahkan dibuang, namun jika dikelola dengan baik, pengolahan sampah mempunyai dampak besar pada peningkatan perekonomian.  Pengolahan sampah secara secara maksimal salah satunya telah dilaksanakan oleh Kelurahan/Kecamatan Kebumen.


    Dimana salah satu program unggulan pengolahan sampah rumah tangga Kelurahan Kebumen adalah mengatasi persoalan sampah yang kian hari volumenya semakin tinggi. Hal ini dilaksanakan bersama TPS3R Bank Sampah Samiun Kelurahan/Kecamatan Kebumen. Dimana Kelurahan tersebut merupakan  salah satu penerima program dari Dinas Perkim LH Kebumen .


    TPS3R Bank Sampah Samiun berusaha memaksimalkan pemilahan sampah non organik dari rumah tangga. Kemudian sampah tersebut ditabung. Hasil tabunganya  digunakan untuk membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)."Untuk pagu PBB tahun 2021 sebesar Rp 1.353.876.368. Harapannya dengan menabung sampah Non organik masyarakat Kelurahan Kebumen bisa terbantu membayar Pajak Bumi dan Bangunan, sebelum batas jatuh tempo," kata Plt Lurah Kebumen Ribut Misriyah, beberapa waktu lalu.


    Selain untuk didaur ulang beberapa sampah non organik juga dimanfaatkan untuk kerajinan tangan. Dengan demikian sampah yang semula merupakan barang tak berguna dapat dimanfaatkan kembali. Hal ini penting untuk menjaga lingkungan dari pencemaran sampah. " Ada juga yang memanfaatkan Sampah Non organik di buat berbagai kerajinan tangan, seperti Tas, Bunga, Lampion dan lainnya. Biasanya kerajinan di buat oleh ibu-ibu PKK dan Karang Taruna, " lanjut Direktur TPS3R Bank Samiun Suwito. 


    Pembayaran bersama antar warga di wilayah setiap RW direncanakan di Maret 2021 mendatang. Untuk para nasabah penabung bisa datang membawa Surat Pemberitahuan Pajak Terhutang (SPPT) PBB Th 2021.

    Di setiap RW berbeda waktu, nantinya ada petugas dari TPS3R Bank Samiun dan petugas dari Kelurahan Kebumen yang siap melayani pembayaran tagihan PBB Tahun 2021. 

    " Kami sangat mendukung dengan adanya Inovasi Bayar PBB dengan sampah yang di adakan oleh Tempat Pengolahan Sampah Reduce Reuse dan Recycle ( TPS3R) Bank Samiun di Kelurahan Kebumen. Ini sekaligus bisa meminimalkan pembuangan sampah dari rumah tangga di lingkungan Kelurahan Kebumen,” ucap Kepala Dinas Perkim LH Kabupaten Kebumen H Edi Rianto. (mam)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top