• Berita Terkini

    Minggu, 12 Juli 2020

    Positif Corona Jadi 51, Kegiatan Sekolah di Kebumen Belum Tatap Muka

    KEBUMEN(kebumenekspres.com) - Kabupaten berselogan Beriman ini  belum berstatus zona hijau Covid-19. Bahkan beberapa waktu lalu pasen positif corona bertambah enam orang. Untuk itu, tahun ajaran baru yang semua rencananya dimulai tanggal 13 Juli, tetap dilaksanakan. Hanya saja, tidak dilakukan dengan tatap muka melainkan belajar dari rumah.

    Di Kebumen sendiri, kabar memprihatinkan datang dengan terus bertambahnya pasien positif corona. Yang lebih membuat mengelus dada enam orang pasien baru tersebut ternyata para tenaga medis. Mereka dinyatakan positif corona setelah mengikuti pelatihan swab. Dua diantaranya merupakan dokter, sedangkan sisanya yakni empat orang adalah perawat.

    Para tenaga medis tersebut diketahui positif corona setelah mengikuti pelatihan pengambilan swab. Ini dilaksanakan beberapa waktu lalu. Disamping pelatihan para tenaga medis tersebut juga mengikuti test swab. Hasilnya sungguh mengejutkan lantaran diketahui ternyata terdapat enam orang dari 130 peserta yang positif corona.
    Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kebumen H Moh Amirudin menyampaikan untuk Tahun Ajaran Baru 2020/2012  tetap dilaksanakan pada 13 Juli untuk TK SD dan SMP.

    Namun ini belum dilaksanakan dnegan tatap muka. Sebab Kebumen belum zona hujau corona. "Karena KBM belum zona hijau, maka sesuai Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri, kita masih belajar dari rumah,” tuturnya, Minggu (12/7/2020).


    Adapun penambahan pasien positif Covid-19 di Kebumen sebanyak enam orang tersebut masing-masing berinisial NUR (38) Perempuan warga Kecamatan Karanganyar, ERN (41) Perempuan warga Kecamatan Sruweng dan AEP (29) Perempuan warga Kecamatan Prembun. Selain itu AM (42) lali-laki warga Kecamatan Rowokela, RW (39) Perempuan warga Kecamatan Sruweng dan DU (39) Perempuan warga Kecamatan Puring.

    Juru Bicara Gugus Tugas Kebumen Cokro Amoto menyampaikan dari kasus positif tersebut semuanya adalah Tenaga Kesehatan (Nakes). Ini dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG), yang selama ini menangani dan banyak kontak dengan OTG, ODP dan PDP Covid-19 di masyarakat. “Selanjutnya bagi  nakes yang positif, akan  diisolasi  di RSDS Kebumendan di RSU Prembun,” katanya.

    Dalam hal ini, lanjutnya,  Gugus Tugas telah mengambil langkah-langkah penanganan diantaranya fasilitas kesehatan tetap buka dan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Fasilitas kesehatan yang ada kasus nakes  positif,  akan dilakukan pemeriksaan swab pada seluruh karyawan dan  kontak eratnya (keluarga).
    Disinfektanisasi lingkungan tempat pelatihan dan fasilitas kesehatan (faskes) serta  di rumah nakes yang bersangkutan dan pemberian paket sembako selama masa isolasi “Dengan demikian kini jumlah positif corona di Kebumen sebanyak 51 orang. Ini dengan dua orang meninggal dunia, 39 sembuh dan 10 masih dalam perawatan,” ucapnya. (mam)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top