• Berita Terkini

    Minggu, 03 Mei 2020

    Tangani Corona, PT KAK Sumbang 2 Ton Beras

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Perusahaan konstruksi PT Karya Adi Kencana (KAK) Kebumen menyumbangkan 2 ton beras untuk penanganan Covid-19. Bantuan itu diserahkan langsung untuk dapur umum Kebumen, Sabtu (2/5/2020).

    Bantuan dari perusahaan milik pengusaha Khayub Muhammad Lutfi tersebut diterima langung oleh Wakil Bupati  Kebumen sekaligus Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan dan Pencegahan Covid-19, Arif Sugiyanto. Turut mendampingi Arif, Plt Kepala Pelaksana BPBD Kebumen, Teguh Kristiyanto.

    Arif Sugiyanto menyampaikan apresiasi dan rasa terimakasihnya atas kepedulian PT KAK dalam upaya penanganan corona di Kebumen. Wabub Arif mengatakan bantuan tersebut sangat membantu dalam pendistribusian masakan olahan siap saji yang dilakukan dapur umum. Dapur umum yang dikomando oleh BPBD Kebumen itu memang harus menyediakan 1000 paket nasi bungkus perharinya.

    "Ini salah satu bentuk riil kepedulian dari masyarakat Kebumen. Kami juga mengharapkan masyarakat bahu-membahu dalam penanggulangan dan pencegahan Covid19," kata Arif Sugiyanto.
    Wabup mengatakan sejuah ini bantuan terus mengalir dari berbagai pihak, seluruh bantuan yang masuk tercatat dengan baik.  "BPBD Kebumen selama ini mencatat bantuan dengan baik, ini ada pertanggung jawabannya nanti," kata Arif didampingi Manager KAK Kebumen Wahyu.(fur)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top