• Berita Terkini

    Selasa, 18 Februari 2020

    Warga Klirong Digemparkan Penemuan Nenek Meninggal Dalam Sumur

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Warga Desa Wotbuwono Kecamatan Klirong, Selasa (18/2/2020) digemparkan dengan kejadian meninggalnya Samiah (82). Jenasah Samiah, perempuan sepuh warga Dukuh Wotgalih RT 2 RW 3 Desa Wotbuono Kecamatan Klirongitu, ditemukan meninggal di dalam sumur.

    Informasi yang berhasil dihimpun, kali pertama jenasah Samiah ditemukan cucunya sendiri' Khotimah (44) bersama adiknya Andi Prastomo (21) sekitar pukul 16.00 WIB.

    Saaat itu, Andi Prastomo, melihat alas kaki tanpa pasangan dan kerudung milik korban tergeletak tak jauh dari sumur. Merasa ada yang tak beres, Andi melongok ke dalam sumur. Alangkah kagetnya ia saat melihat korban berada di dalam sumur.

    "Awalnya Mbah Samiah dikira pergi. Pencarian pun dilakukan. Namun malah-malah, Mbah Samiah ditemukan cucunya meninggal di dalam sumur," kata Marsidi (51) bersama Maksum (46) yang juga saudara korban.

    Kejadian itu lantas dilaporkan kepada perangkat desa yang meneruskannya kepada Polsek Klirong.  Tak lama kemudian petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kebumen turut datang ke lokasi untuk membantu evakuasi korban.

    Evakuasi ini cukup menyita energi. Betapa tidak, korban berada di dalam sumur berkedalaman tak kurang dari 9 meter. Akhirnya, relawan dari BPBD, PMI Kebumen, Damkar dan Satpolpp dibantu Polsek Kliorong menggunakan alat vertical rescue.

    "Kami terjunkan beberapa peronil dan alat Vetical rescue, dengan bantuan beberapa teman relawan akhirnya korban bisa dievakuasi. Korban berhasil diangkat sekitar pukul 20.30 WIB," kata Bako Humas BPBD Kebumen Heri Purwoto.

    Sementara itu, Kapolres Kebumen AKBP Rudy cahya Kurniawan, melalui Kapolsek Klirong AKP Diyono, membenerkan kejadian tersebut. Pihak kepolisian telah mengindentifikasi dan cek olah TKP bahwa kejadian itu murni kecelakan. "Sejak sore korban sudah diocari dan ditemukan di dalam sumur sudah mengambang dalam keadaan meninggal dunua, diduga korban terpeleset ke dalam sumur," katanya.
    Hingga berita ini diturunkan tim Inafis Polres kebumen masih memeriksa jazad korban. Korban yang selama ini tinggal bersama sang cucu, rencananya akan dimakamkan pagi ini.. (Fur)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top