• Berita Terkini

    Senin, 17 Februari 2020

    18 Februari Bakal Jadi Hari Bahagia Founder Cakratalk

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Hari ini, Selasa (18/2/2020), bakal menjadi hari bersejarah bagi seorang Novi Wahyuningsih SE MM. Tokoh muda asal Kebumen yang juga Founder Cakratalk itu bakal mengakhiri masa lajang.

    Adalah Mayor Infanteri Asis Kamarudin SE, pria yang berhasil merebut hati Novi Wahyuningsih. Akad nikah pasangan Novi-Asis, dijadwalkan berlangsung pagi ini, di kediaman Novi Wahyuningsih, RT 2 RW III Desa Tepakiyang Kecamatan Adimulyo.

    Informasi yang berhasil dihimpun, keduanya bakal menikah menggunakan adat jawa. Novi Wahyuningsih, pun sudah melakukan prosesi menikah baik dari midodareni hingga siraman.

    Sebelumnya, Novi Wahyuningsih sempat menceritakan pertemuan mereka hingga kemudian bersepakat mengikat janji melalui mahligai pernikahan. Cerita bahagia ini berawal pada 10 Mei 2018, saat Novi masih bertugas sebagai salah satu tenaga ahli muda di Kantor Staf Presiden Presiden Joko Widodo.

    Dasar jodoh, Novi kembali bertemu tanpa sengaja dengan Asis Kamarudin, Pabandya Penggalangan Sintel Kostrad, Makostrad Bandung tersebut. Merasa cocok satu sama lain, keduanya akhirnya sepakat meningkatkan hubungan tersebut ke arah yang lebih serius, meski harus menjalani LDR (long distance relationship atau hubungan jarak jauh).

    Kedua insan menjalani cinta jarak jauh mereka selama 11 bulan. Hingga kemudian, Tuhan mempertemukan mereka di pelaminan hari ini. Terkait hari bahagianya, Novi Wahyuningsih meminta restu kepada seluruh masyarakat Kebumen. "Kami memohon doa restu agar acara nanti berlangsung lancar," ujar salah satu tokoh muda menginspirasi asal Kebumen.

    Nama Novi Wahyuningsih, sangat familiar di benak warga Kebumen. Anak pertama pasangan Darman-Rasmi, itu kali pertama dikenal saat maju sebagai salah satu caleg termuda DPR RI pada tahun 2014. Gagal melenggang ke senayan, tak lantas membuat pamor Novi redup. Justru, Novi semakin menginspirasi anak muda seusianya dengan menjadi founder aplikasi komunikasi Callind.

    Prestasinya kemudian mengantar Novi menjadi salah satu Kantor Staf Presiden Presiden Joko Widodo yang diketuai Moeldoko. Terbaru, Novi meluncurkan Cakra Talk yang merupakan pengembangan Callind.

    Novi Wahyuningsih menyebutnya dengan istilah koperasi milenial. Startup yang dikembangkan tersebut sangat cocok untuk diikuti oleh kalangan milenial. Untuk Cakra Talk merupakan aplikasi Chatting. Aplikasi Kondangin untuk musik youtube nya Indonesia dan band-band Indonesia. Sedangkan aplikasi BelajarHolic  merupakan penyedia kurikulum pendidikan. Adapun untuk Mediscall merupakan aplikasi urgen kesehatan. Untuk Glowis atau Global Wisata merupakan aplikasi terkait dengan lokasi wisata. Aplikasi Beli Pangan berguna untuk pengembangan usaha masyarakat. Sedangkan aplikasin AyoBER merupakan aplikasi untuk berbagi bersama ayo bersama ayo berbagi.(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top