• Berita Terkini

    Rabu, 25 Desember 2019

    Hasan Sebut Muhammadiyah Siap Berkiprah di Politik

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Pengurus Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kebumen masa jabatan 2019-2023 akhirnya dilantik. Mereka dilantik oleh Pengurus Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jawa Tengah, Nur Fauzi di Aula Pertemuan SMK Muhammadiyah Sadang, Rabu (25/12/2019)

    Dalam kesempatan itu, Nur Fauzi melantik dr H Hasan Bayuni sebagai Ketua Pengurus Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Kebumen. Pada kesempatan yang sama, dilantik juga puluhan pengurus PDPM yang terdiri dari berbagai daerah di Kabupaten Kebumen. Kegiatan ini sekaligus menjad pembuka kegiatan Diklatsar KOKAM Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kebumen.

    Hadir, Wakil Bupati Arif Sugiyanto. Turut menghadiri Kebag Kesra Setda Kebumen Wahib Tamam, pengurus daerah muhammadiyah kebumen, pengurus cabang muhammadiyah sekabupaten kebumen, serta pejabat terkait dilingkungan pemerintah Kabupaten Kebumen.

    Ketua PDPM Kebumen, dr Hasan Bayuni mengatakan, Pemuda Muhammadiyah Kebumen kali ini tidak hanya membuat gerakan tapi juga membuat gebrakan positif terhadap kemajuan Muhammadiyah

    Pria yang akrab disapa Dokter Hasan itu juga berharap, Pemuda Muhammadiyah Kebumen kedepannya semakin memberi sumbangsih terhadap Kabuapten Kebumen secara keseluruhan.

    "Kita pemuda Muhamamdiyah akan terus berbenah dan keluar dari zona nyaman untuk kemajuan Kebumen. Bahkan teman-teman kami siap untuk berkiprah di dunia politik. Kami mohon doa restu dan motivasi, untuk terus berupaya menjadi pribadi yang berkemanfaatan bagi masyarakat," ungkapnya.

    Sementara itu, Wakil bupati  Kebumen Arif Sugiyanto, berharap, kepengurusan baru bakal semakin membuat PDPM Kebumen bersinergi dalam pembangunan dengan pemerintah Kabupaten Kebumen. Wabup juga berharap PDPM Kebumen mampu terus memberikan hasil nyata terhadap kemaslahatan umat serta kepada Kabupaten Kebumen.

    "Pemuda Muhammadiyah sangat diharapkan menjadi organisasi unggulan, bukan hanya semangatnya saja namun juga harus andil dalam dimensi sosial dan edukasi yang mampu menjadi teladan dan memberikan manfaat nyata untuk masyarakat," katanya.

    Masih kata Wabub Arif, Kabupaten Kebumen saat ini menjadi kabupatan termiskin di Jawa Tangah. Pihaknya berharap Pemuda Muhammadiyah hadir dan turut serta membangun Kebumen membangun perekonomian lebih baik.

    "Kami menunggu peran aktif pemuda Muhammadiyah dalam menggali, mengemban, memasarkan, dan mengedukasi masyarakat tentang Geopark Nasional yang kita miliki agar benar-benar memberikan manfaat untuk masyarakat Kabupaten Kebumen," ungkapnya. (fur)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top