• Berita Terkini

    Minggu, 22 Desember 2019

    DPD PKS Kebumen Peringati Hari Ibu

    KEBUMEN(kebumenekspres.com)-Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Kebumen mengadakan Flashmob dalam rangka Peringatan Hari Ibu. Kegiatan tersebut dipusatkan di Tugu Lawet yang merupakan Ikon Kebumen, Minggu (22/12/2019).

    Rangkaian acara dimulai pukul 06.00 WIB. Ini diawali dengan doa bersama di Timur Tugu Lawet. Selanjutnya menyanyikan lagu Indonesia Raya. Setelah itu ada pembagian kelompok, masing-masing kelompok berdiri di sekitaran Bundaran Tugu Lawet dan membawa tulisan "Selamat Hari Ibu" dan beberapa tulisan berisi nasihat dalam peringatan hari ibu.

    Acara flashmob DPD PKS Kebumen itu dihadiri juga dua Anggota DPRD Kebumen dari PKS. Ini meliputi Hj Ermi Kristianti dan Agus Supriyanto. Selain itu juga dihadiri oleh Kader PKS Kebumen dan tak kurang 72 simpatisan. “Kita semua tahu, bahwa kasih ibu sepanjang masa. Ibu merupakan sosok yang harus dihormati dan dipatuhi,” tutur Ketua Panitia Mulyani.

    Mulyani, yang juga Ketua Bidang Perempuan dan Kesejahteraan keluarga DPD PKS Kebumen itu, menyampaikan Peringatan Hari Ibu jangan hanya sebatas formalitas saja.  Namun dapat menjadi titik awal untuk lebih memperhatikan dan memperjuangkan apa yang menjadi hak para wanita, ibu dan anak. 

    “Terlebih Kebumen mempunyai angka yang relatif tinggi baik itu Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi (AKI AKB),  HIV/AIDS dan Stunting serta KDRT.  Untuk itu mari kaum perempuan,  kita saling bahu membahu, mengurai segala pemasalahan terkait dengan perempuan.  Mari kita bangkit mengokohkan peran ibu baik di keluarga maupun di ranah masyarakat,” ungkapnya.

    Sementara itu, Hj Ermi Kristianti dalam sambutannya menyampaikan sudah menjadi kewajiban bagi seorang anak untuk menjaga, merawat serta menyayangi ibu. Sebab karena ibu adalah orang yang berjuang dari sejak mengandung, melahirkan sampai mendidik anak.

    "Ibu adalah madrasah atau sekolah awal bagi anak-anak. Mereka yang bertanggungjawab bagaimana mental anak terbangun, kecerdasan anak bisa berkembang. Jangan sampai ada KDRT yang menyebabkan para ibu tidak fokus dalam mendidik anak,” ucapnya. (mam)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top