• Berita Terkini

    Jumat, 18 Oktober 2019

    Satu Jukir Liar Diamankan

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Dinas Perhubungan Kebumen sebagai pengampu parkir tepi jalan umum menindak pelaku juru parkir (Jukir) liar. Petugas mengamankan satu jukir di dekat Pasar Sruni Kecamatan Alian. Dimana, juru parkir tersebut memanfaatkan jembatan sebagai sarana parkir. Sehingga berdampak pada kemacetan arus lalu lintas, Kamis (17/10/2019).

    Operasi juru parkir liar tersebut dipimpin langsung oleh Kasi Pengendalian dan Operasional Dishub Wrin Andoko. Pihaknya didampingi Koordinator Pengawas Parkir Kebumen Martijo. Usai dirazia, jukir yang berinisial KS warga Kecamatan Alian tersebut dibawa oleh petugas ke kantor Dishub Kabupaten Kebumen. Ini untuk dilakukan pembinaan.

    Kepala Dishub Kebumen Rai Ageng Sulistyo Handoko melalui Kabid Lalu Lintas, Adhy Widodo mengemukakan razia parkir tersebut dilakukan rutin. Razia dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari adanya aduan masyarakat.

    Adapun Jukir yang yang diamankan, selain tidak resmi juga memanfaatkan jembatan sebagai lahan parkir. Padahal jembatan sendiri tidak diperuntukkan sebagai lahan parkir. “Ini dilaksanakan juga untuk memberikan efek jera. Dimana yang bersangkutan membuat pernyataan tidak akan melakukan lagi menjadi juru parkir liar," katanya.

    Adhy juga menyampaikan, pihaknya akan terus mengupayakan penertiban petugas parkir sebagaimana diperintahkan Kepala Dishub. Pihaknya berharap, peran serta masyarakat dalam menertibkan parkir dengan tidak memarkir kendaraan pada area yang tidak diperbolehkan.

    Adanya peran serta masyarakat dalam hal ini tentunya akan turut serta menyuksekskan program bebas parkir liar. "Parkir sembarangan akan membuat macet apalagi di jembatan dan tempat-tempat yang ada rambu rambu larangan parkir," tegasnya.

    Sebelumnya, Dishub juga melaksanakan penertiban kepada beberapa juru parkir di Jalan Pemuda, Jalan Pahlawan dan Jalan Kolonel Sugiyono. Dari hasil penertiban, diketahui juru parkir belum menerapkan aturan sebagaimana mestinya. Seperti belum memiliki surat tugas, id card maupun tertib dalam penyetoran.

    Manajer Koperasi Serba Usaha Jalan Persaudaraan Akif Fatwal Amin mengapresiasi adanya operasi gabungan tersebut. Selain untuk meningkatkan ketertiban dalam perparkiran juga meningkatkan kedisiplinan para juru parkir baik secara administrasi maupun pelaksanaan di lapangan.

    "Operasi semacam ini sangat diperlukan untuk kedisiplinan para juru parkir, karena parkir adalah salah satu wajah kota. Bila parkir tertib, pelayanannya baik, maka para pengunjung baik dalam kota maupun dari luar Kebumen akan nyaman ketika masuk dan singgah di Kota Kebumen,” katanya.

    Namun Akif juga berharap pemerintah Kebumen memperhatikan para pejuang PAD dan pejuang Lalu Lintas Kebumen yaitu para juru parkir. Merekalah yang mengumpulkan seribu dua ribu untuk disetorkan ke Kas Daerah untuk membiayai pembangunan di Kebumen.

    "Setidaknya mereka diberi pelatihan yg memadai agar bisa lebih baik dalam menjalankan tugas sebagai juru parkir, itu yang mungkin belum pernah dilakukan oleh Pemda Kebumen,”  ucapnya. (mam)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top