• Berita Terkini

    Senin, 05 Agustus 2019

    Wakili Jateng, Kebumen Berlaga di Ajang Piala Kemenpora

    fotoistimewa
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Tim sepak bola "Walet Muda FC" asal Kabupaten Kebumen menjadi duta Jawa Tengah dalam gelaran kejuaraan sepak bola wanita Piala Kemenpora yang dilangsungkan di Bandung Jawa Barat, mulai hari ini, Senin (5/8) hingga Rabu (10/8/2019).

    Kontingen asal Kebumen sudah berangkat kemarin, Minggu (4/8/2019). Sebelum berangkat, para personel dan pelatih beramah tamah dan mendapat tambahan motivasi dari Wakil Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto. Turut hadir kemarin, Ketua KONI Kebumen, Sri Hartanto, Tokoh olahraga Kebumen, HM Tursino Senno serta Manajer tim, Tringudi Prasetyo juga pelatih WMFA FC, Teguh Mugiyana.

    Tringudi Prasetyo mengatakan, mereka bakal tergabung dalam Grup A. Adapun lawannya, Putri Kaimana FC (Papua Barat), Srikandi Mojopahit (Jawa Timur) dan Perseden Putri U-17 (Bali). "Papua Barat akan menjadi lawan pertama pada Selasa (6/8)," kata Tri Ngudi didampingi Teguh Mugiyana.

    Tri Ngudi berjanji bermain semaksimal mungkin. Mereka menargetkan masuk tiga besar. "Dan kami berharap dengan adanya kejuaraan nasional ini, ada beberapa pemain kami yang bisa lolos masuk ke Timnas," ujar Tri.

    Sekedar tambahan informasi, Walet Muda FC sebelumnya menjadi juara di ajang yang sama, Piala Kemenpora, tingkat Jawa Tengah pada pertandingan yang digelar di Boyolali, Minggu (6-7) lalu.

    Adapun Piala Menpora 2019 diikuti 28 tim yang terbagi dalam 7 grup. Babak final akan digelar pada Jumat (9/8) mendatang. (cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top