• Berita Terkini

    Selasa, 13 Agustus 2019

    Ada Pria Ngamuk di Sempor, Polisi Turun Tangan

    foto polreskebumen
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Seorang pria warga Desa Sampang, Kecamatan Sempor, Senin (12/8/2019), tiba-tiba mengamuk dan membuat panik warga. Kejadian menghebohkan itu baru bisa diatasi setelah polisi datang dan mengamankan pelaku.

    Kapolres Kebumen, AKBP Robertho Pardede melalui Kasubag Humas, Kompol Suparno, mengatakan, pelaku berinisial SK (25). "Tiba-tiba orang ini ngamuk tak jelas. Sampai kemudian Kepala Desa melapor kepada Polsek Sempor dan anggota datang ke lokasi," kata Kompol Suparno didampingi Kapolsek Sempor, IPTU Sugito, Senin.

    Belakangan diketahui, SK mengalami gangguan jiwa. Agar tidak terjadi hal-hal tidak diinginkan, SK kemudian dibawa ke Puskesmas Sempor.



    Kapolsek Sempor Iptu Sugito mengapresiasi tindakan anggotanya. Langkah penanganan yang dilakukan anggotanya merupakan pelayanan prima kepolisian yang diberikan kepada masyarakat.


    "Apapun laporan dari masyarakat yang membutuhkan bantuan Polisi, Kami siap membantunya, karena ini merupakan pelayanan prima Polri untuk masyarakat", ujar Iptu Sugito.(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top