• Berita Terkini

    Rabu, 17 April 2019

    Kendaraan Roda Dua Diterjunkan Jangkau TPS di Wilayah Terpencil di Kebumen

    Saefur/Ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Dari 4.538 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kebumen dalam Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2019, sebagian diantaranya sulit dijangkau karena berada di wilayah yang terpencil. Salah satunya di Desa Donorejo Kecamatan Sempor.

    Pengiriman logistik Pemilu dilakukan kemarin (16/4), atau H-1. Karena lokasinya yang cukup sulit, kendaraan roda empat tak bisa menjangkau lokasi. Petugas menggunakan jasa ojek untuk menuju Dukuh Kalikumbang Desa Donorojo Kecamatan Sempor yang berada di perbatasan Kebumen-Banjarnegara tersebut.

    Pengiriman logistik Pemilu ini dikawal ketat aparat. Baik dari unsur TNI-Polri. Bahkan, Kapolsek Sempor Iptu Sugito bersama sejumlah anggotanya dan anggota TNI, PPS dan Panwas Desa juga ikut serta dalam pengiriman logistik ini.  Dengan medan sulit terjal dan menikung, para anggota TNI dan polri harus saling membantu mendorong kendaraan.

    Kapolres Kebumen AKBP Roberto Pardede melalui Kapolsek Sempor Iptu Sugito, mengatakan rombongan pengantar logistik pemilu ini diangkut dengan 8  motor milik warga sekitar. Masing - masing membawa 2 hingga 3 kotak suara yang akan dibagi ke 3 TPS yakni TPS 16, 17 dan 18.
    "Alhamdulillah pengiriman logistik pemilu ke Dusun Kalikumbang berjalan lancar dan aman. Kita memang utamakan lokasinya yang terjauh untuk menghindari hal-hal yang dapat menghambat jalannya Pemilu," katanya.

    Di lokasi TPS Dusun Kalikumbang, Sugito menekankan, agar personil yang bertugas untuk melaksanakan tugas sesuai prosesdur (SOP). Termasuk dengan memberikan jaminan keamanan untuk logistik Pemilu dan juga rasa aman kepada masyarakat yang datang ke TPS untuk mencoblos. "Sejauh ini persiapan TPS telah selesai, melihat letak geografis yang rawan kami perintahkan anggota untuk penjagaan ketat," kata Sugito saat ditemui di lokasi.

    Sementara itu, Ketua PPS Desa Donorejo, Wasis, mengatakan lokasi TPS terjauh merupakan di Dukuh Kalikumbang RW 4 yang membawahi 4 RT dengan jumlah 3 TPS dengan jumlah  DPT 771 jiwa pemilih.  "Masing - masing di TPS 16 ada 253 DPT, TPS 17 236, dan TPS 18 282 DPT," katanya.

    Karena lokasinya, Wasis menyebutkan, warga setempat mayoritas merupakan perantau. Dan, rata-rata tidak terlihat pulang kampung saat Pemilu ini. Jad, dia tak berharap banyak soal partisipasi pemilih. 

    "Kebanyakan perantauan, jadi yang nyoblos paling sekitar 30 persen dari jumlah DPT yang ada, hingga saat inipun yang mudik paling baru sekitar 5 orang," katanya.

    Sementara itu Panwas Desa Donorejo, Sabar Kuswoyo, mengatakan sebagai pengawas pihaknya membutuhkan pengawas ekstra. Hal itu dikarenakan wilayah yang diawasinya memiliki letak geografis sangat rawan. "Kami upayakan semaksimal mungkin dengan bantuan panwas TPS," ungkapnya. (fur)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top