• Berita Terkini

    Selasa, 09 April 2019

    Digembleng 6 Bulan, 16 Peserta Pawiyatan Diwisuda

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Setelah enam bulan digembleng, sebanyak 16 peserta pawiyatan dinyatakan lulus dan diwisuda. Mereka diwisuda di pendopo rumah Dinas Bupati, Sabtu malam (6/4/2019).

    Sejumlah pejabat hadir pada kegiatan yang digelar Persaudaraan Masyarakat Budaya Nasional Indonesia (Permadani) Kebumen tersebut.

    Seperti Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kebumen, Amirrudin, Dewan Pimpinan Pusat Permadani Semarang, termasi para pengurus dan anggota Permadani Kebumen juga hadir. Bahkan tampak, pengurus Permadani Kabupaten tetangga seperti Purbalingga dan Wonosobo.

    Ketua DPD Permadani Kabupaten Kebumen, Drs Wuryanto MMpd, dalam sambutannya menyampaikan, wisuda kemarin merupakan angkatan ke-15. Enam belas wisudawan dan wisudawati dinyatakan lulus setelah 6 bulan mengikuti pelatihan pamedarsabdo atau kursus pembawa acara dan pidato bahasa Jawa.

    Dalam ujian tersebut, para peserta mengikuti proses penilaian. Diantaranya bahasa dan sastra, penampilan dan busana, teknik membawakan acara termasuk pidato bahasa Jawa hingga budi pekerti.

    "Hingga sekarang jumlah lulusan pawiyatan pranatacara dan pamerdasabdo mencapai 800. Mereka berasal dari berbagai kalangan. Meliputi Guru, ASN Pemkab, Polri, TNI, hingga kalangan umum," kata Wuryanto.

    Sementara itu, Ketua Pendidikan Permadani Kebumen, Drs Bolot Sutoto Mpd di sela kegiatan menyampaikan, bagi peserta yang mengikuti kegiatan kemarin diharapkan tidak hanya sekedar bisa menjadi pembawa acara.

    Namun, juga melestarikan dan menjaga Bahasa Jawa, yang kian hari kian ditinggalkan. "Dengan mengikuti kegiatan ini diharapkan para generasi muda mampu menggunakan Bahasa Jawa dengan baik dan benar. Terlebih dengan adanya perkembangn teknologi serta arus globalisasi," katanya. (cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top