• Berita Terkini

    Jumat, 08 Maret 2019

    Tim URC Bencana Kuwarasan Terbentuk

    Saefur Rohman / Kebumen Ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Kabupaten Kebumen termasuk daerah rawan bencana. Oleh karena itu, penanganan kebencanaan menjadi sebuah keharusan. Dalam rangka itupula, Kecamatan Kuwarasan membentuk Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB).

    Saat ini, TRC PB Kecamatan Kuwarasan siap menjalankan tugas. Ini setelah sebanyak 75 anggota TRC PB  Kecamatan Kuwarasan dilantik  Camat Kuwarasan, Drs Susilo di aula kecamatan setempat, Rabu (6/3/2019). Mereka yang dilantik terdiri dari 50 anggota relawan dan 25 anggota dinas instansi.

    TRC Kecamatan Kuwarasan ini diketuai oleh Tri Kusmatoro. TRC ini terbagi dalam 3 tim yakni tim perencanaan, pencegahan dan penanggulangan bencana alam yang memiliki tugas mengidentifikasi daerah atau titik rawan bencana, melakukan kajian dan langkah pencegahan bencana serta melakukan tindakan pencegahan dan penanggulangan bencana.

    Yang kedua, Tim kaji cepat kebutuhan dasar  yang bertugas melakukan pengkajian awal secara cepat terhadap daerah yang terkena bencana, serta Tim kaji cepat yang memiliki tugas melakukan pengkajian awal terhadap daerah yang terkena bencana dengan melakukan identifikasi dan perhitungan kerusakan dan kerugian terhadap dampak bencana.

    "Tim ini bukan hanya menjadi Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana tapi juga digarapkan bisa merencanakan dan memetakan daerah rawan bencana di sekitar Kecamatan Kuwarasan sekligus mensosialisasikan kepada warga masyarakat untuk tanggap bencana dan evakuasi mandiri," kata Susilo.

    Sementara itu program terdekat yang akan dijalankan oleh TRC Kecamatan Kuwarasan ini yakni penanaman pohon Jambe di pinggir tanggul sungai irigasi. Hal itu bertujuan untuk memperkuat tanggul yang telah rapuh dan rawan jebol.

    Penanaman pohon Jambe, kata Susilo, tak hanya sekedar karena jenis pohon ini kuat menahan longsor. Pohon jambe ternyata memiliki nilai ekonomis yakni satu kilogram buah Jambe kering mencapai Rp 50 ribu dipasaran. "Kami akan kordinasi dengan pihak terkait untuk program penanam pohon Jambe," ungkapnya.

    Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kebumen, Drs Eko Widianto, dalam sambutannya mengatakan, pihaknya mengapresiasi jajaran Kecamatan Kuwarasan dan menyambut baik atas berdirinya TRC di wilayah itu.

    Ini merupakan satu satunya tim reaksi cepat penanggulangan bencana yang ada di tingkat kecamatan. Dengan adanya tim di lingkup kecamatan ini diharapkan dapat ditiru oleh kecamatan lain. "Baru ini ini pertama kali TRC di tingkat kecamatan. Dengan tim ini kami berharap mampu berkoordinasi dengan baik dan bersinergi dengan antara organisasi relawan di kebumen, untuk penanganan bencana yang lebih cepat," katanya.

    Dalam kesempatan itu, juga diserahkan peralatan kebencanan, seperti bantuan perahu karet dari UPK Kecamatan Kuarasan, satu perahu dari Desa Sidomukti, satu unit Chainshaw dari Bank Jateng Capem Gombong dan 1 unit Chainshaw dari forum kepala desa se Kecamatan Kuarasan. Bantuan itu sepenuhnya akan digunakan untuk kegiatan penanggulangan bencana di wilayah kebumen barat.  (Fur)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top