• Berita Terkini

    Selasa, 19 Maret 2019

    Serunya GMI Kebumen saat Gelar Nobar Debat Cawapres

    Saefur Rohman / Kebumen Ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Relawan Pasangan Capres-Cawapres, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang menamakan dirinya Gerakan Milenial Indonesia (GMI) Kebumen menggelar nonton bareng (Nobar) Debat Cawapres di Wedangan Nyamleng, Kantor Pos Kebumen, Minggu (18/3/2019). Pada kesempatan itu sekitar 75 peserta hadir mengenakan seragam warna putih corak merah pada tulisan 02 dibagian belakang.

    Hadir pada kesempatan itu, Tokoh Pendidikan Tukijan, calon DPR RI Partai PAN Haris Fikri serta para politisi koalisi pasangan capres no 02 yakni Gerindra, PKS, Berkarya, PAN Relawan Geperindo, serta para calon DPRD Kabupaten Kebumen dari hingga Relawan Emak-emak Kebumen.

    Ketua GMI Kebumen, Yarianto, mengatakan kegiatan kali ini yakni untuk menyatukan dukungan dalam rangka pemenangan pasangan capres cawapres Prabowo-Sandi.  Yari menyampaikan, saat ini GMI telah terbentuk hingga tingkat kecamatan. Ada 100 hingga 150 anggota yang terdaftar masuk dalam grup whatsapp.  "Anggota kita sudah terbentuk di 26 kecamatan bahkan hingga Kecamatan Sadang," katanya kepada awak media usai nobar.

    Sementara itu, Tukijan yang juga tokoh pendidikan di Kebumen tersebut berharap, bila terpilih nanti, pasangan Prabowo-Sandi dapat peduli kepada nasib GTT. Termasuk di Kebumen yang masih kekurangan guru.

    Jumlah guru PNS saat ini tidak cukup mencukupi untuk kebutuhan mengajar.  Sehingga, peran GTT sangat membantu dalam upaya pembangunan pendidikan. Sayangnya, nasib GTT jauh dari kata sejahtera.

    "GTT sekarang seperti tidak diakui padahal kerjanya sama seperti PNS. Seluruh GTT dianggap ilegal, pemerintah saat ini kurang bertanggung jawab terhadap guru honorer, sedangkan kekurangan guru saat ini mencalai 990 ribu," katanya.

    Salah satu anggota GMI Kebumen, Febi Anggraeni (24) warga Desa Sumberadi mengaku optimis pasangan Prabowo-Sandi bakal menang pada Pilpres-Cawapres 2019.
    Yarianto menambahkan, GMI Kebumen terus bergerak memenangkan pasangan Prabowo-Sandi. Setelah menggelar nobar, mereka sudah memiliki rencana
    membuat spanduk yang mereka sebut "Spanduk Rakyat".

    Berbeda dengan spanduk pada umumnya, spanduk ini menggunakan bahan karung bekas yang digambar menggunakan cat."Kami belum difasilitasi alat peraga. Namun kami bersama sama untuk berinisiatif memanfatakan karung bekas untuk digambar dan mejadi alat peraga kampanye dengan bentuk yang unik, kami akan pasang itu nanti," kata Yari, sapaan akrab Yarianto sembari mengatakan, GMI Kebumen juga bakal mengikuti Rapat koordinasi Nasional di Solo 29 hingga 31 Maret 2019. (fur)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top