• Berita Terkini

    Senin, 24 Desember 2018

    Ada Tsunami di Banten, Pantai Kebumen Dinyatakan Aman

    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Musibah bencana tsunami di wilayah pantai Banten dan Lampung, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen melakukan pantuan situasi pantai dan gelombang air laut di pesisir selatan Kebumen, Minggu, (23/12/2018). Hasilnya, sepanjang pesisir Selatan Kebumen dinyatakan aman.

    Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen, Drs Muhyidin menyampaikan, pihaknya juga berkoordinasi dengan relawan, SAR dan kordinasi dengan Polairud yang berada di pantai Logending. Pantauan juga meliputi Pantai Menganti.

    "Pantauan untuk mengetahui situasi pantai, mulai arus, ombak hingga cuaca di sekitar pantai. Pantai kebumen aman, tidak ada dampak apapun akibat tsunami di Banten," katanya didampingi Bako Humas Heri Purwoto, dihubungi Ekspres tadi malam.

    Heri Purwoto menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya Kabupaten Kebumen di wilayah pesisir untuk jangan mudah percaya adanya isu - isu tsunami, masyarakat mencari informasi dari sumber yang valid. "Masyarakat jangan mudah percaya dengan isu - isu atau kabar hoax, carilah sumber berita yang falid, dan jika lebih jelasnya terkait bencana silahkan hubungi pusdalops BPBD Kebumen," tuturnya.(saefur)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top