• Berita Terkini

    Sabtu, 09 Juni 2018

    PT KAI Daop 5 Operasikan Kereta Tambahan

    PURWOKERTO-PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 5 Purwokerto mulai mengoperasikan kereta tambahan lebaran 2018, beroperasi selama 22 hari antara 5 Juni-26 Juni 2018 mendatang. Vice President (VP) PT KAI Daop 5 Purwokerto, Ida Hidayati mengatakan terdapat empat kereta tambahan berangkat dari wilayahnya.

    Kereta tersebut yakni, KA Sawunggalih Lebaran, KA Purwojaya Lebaran, KA Kutojaya Utara Tambahan, dan KA Kutojaya Selatan Lebaran.

    “Masing-masing kereta melakukan dua perjalanan sehingga ada delapan perjalanan dari Daop 5 Purwokerto,” kata dia.

    Selain empat kereta ini, ada pula beberapa KA tambahan Daop lain yang melintas di Daop 5 berjumlah delapan KA atau 16 perjalanan KA perhari.

    Menurut Ida, dalam sehari tersedia 13.436 tempat duduk. Rinciannya, 4.816 termpat duduk per hari dari empat kereta pemberangkatan Daop 5 Purwokerto, dan 8.620 per hari dari kereta tambahan pemberangkatan daop lain yang melintas.

    Berdasar data Rail Ticket System (RTS) per tanggal 3 Juni 2018, tiket arus mudik dari arah barat ke timur rata-rata sudah ludes terjual, khususnya pada H-9 sampai H1. Sedangkan dari arah sebaliknya di H-9 sampai H1 masih tersedia 27% tiket.

    Kemudian, pada arus balik H+2 sampai dengan H+10 atau dari arah timur ke barat sudah ludes terjual dan untuk arah sebaliknya dari barat ketimur pada H+2 hingga H+10 masih tersedia sekitar 17%.

    “Dari total kapasitas angkutan lebaran sebanyak 105.858 tempat duduk, saat ini sudah terisi sebanyak 71.129. Sisa kursi masih berjumlah sekitar 33% atau sekitar 34.729 tempat duduk,” kata dia.

    KAI Daop 5 Purwokerto memprediksi, masa puncak volume penumpang untuk arus mudik di Daop 5 diperkirakan pada H1-7 atau pada tanggal 8 Juni 2018, sedangkan untuk arus balik H2+3 atau sekitar tanggal 17 Juni 2018.

    Mengacu data tahun 2017, pada masa lebaran total volume penumpang berjumlah 702.508. Rinciannya, yang turun di Daop 5 sebanyak 384.198 penumpang. Selebihnya, sebanyak 318.380 naik dari Daop 5.

    Volume penumpang pada masa angkutan lebaran 2018 ini diperkirakan naik 3% sehingga jumlah total menjadi 725.000 orang,” kata dia. (hkm)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top