• Berita Terkini

    Jumat, 15 Juni 2018

    Obwis Kebumen Siap Sambut Wisatawan, Harga Tiket Naik Rp 1000

    KEBUMEN(kebumenekspres.com) - Hari Raya Idul Fitri 1439 yang ditunggu-tunggu itu akhirnya tiba. Selain dimanfaatkan sebagai acara berkumpul bersama keluarga, momen ini juga banyak dimanfaatkan warga masyarakat untuk berekreasi ke sejumlah tempat wisata.

    Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kebumen, Azzam Fathoni menyampaikan kesiapannya menyambut libur lebaran tahun ini. Sebanyak 9 obyek wisata milik Pemkab telah berbenah dan siap menyambut pemudik dan warga masyarakat.

    Ke-9 obwis tersebut, masing-masing Obyek Wisata Goa Jatijajar Kecamatan Ayah, Obwis Goa Petruk Kecamatan Ayah, Pantai Logending Kecamatan Ayah, Obyek wisata Pantai Suwuk Desa Tambakmulyo Kecamatan Puring, Obwis Pantai Petanahan Kecamatan Petanahan, Pemandian Air Panas (PAP) Krakal Kecamatan Alian,  Waduk Sempor dan Waduk Wadaslintang.

    "Dalam 10 hari libur lebaran, pendapatan dari sektor pariwisata ditarget Rp 3,1 miliar. Goa Jatijajar masih menjadi andalan dengan target Rp 1,2 miliar yang selebihnya diharapkan akan disumbang obwis lainnya," kata Azam.

    Dalam rangka menyambut para pemudik, Azam mengatakan seluruh jajaran Disporawisata disiapkan 10 hari penuh. Di saat yang sama, Azam mengatakan, tarif msauk ke obyek-obyek wisata tersebut akan mengalami kenaikan yakni Rp 1000. "Jadi kalau misalnya tarif Jatijajar Rp 12 500 pada hari biasa, di masa lebaran ini menjadi Rp 13.500," katanya.

    Terkait hal itu, sejumlah wisata sudah dibenahi seperti Goa Jatijajar. Sementara, sejumlah wahana dan hiburan juga sudah disiapkan masing-masing pengelola obwis untuk menyambut pengunjung.

    Selain obwis milik Pemkab, ujar Azam, Kebumen juga kaya akan obwis yang dikelola desa dan swasta. Baik obwis pantai, pegunungan, sejarah, dan petualangan. Azam lantas menyebutkan  Benteng Van Der Wicjk Gombong, Pantai Menganti, Pantai Pecaron, Panti Setrojenar, Pantai Ambal, Pantai Laguna Lembupurwo, Wisata Air Jembangan, Bukit Hud, Bukit Langit dan Brujul Adventure Park, Wiskuno Buluspesantren, dan sejumlah destinasi wisata lainnya. (cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top