• Berita Terkini

    Jumat, 18 Mei 2018

    Jokowi : Ramadhan Momentum Jaga Kerukunan

    Bogor – Momen masuknya bulan Ramadhan tahun ini diawali dengan sejumlah rentetan peristiwa yang kurang menyenangkan. Selain rangkaian aksi teror yang terjadi di sejumlah daerah, publik juga dihadapkan pada ancaman perpecahan akibat perbedaan padangan politik bernuansa SARA di tahun politik.


    Oleh karenanya, Presiden Joko Widodo mengajak masyarakat Indonesia, khususnya umat islam untuk menjadikan bulan ramadhan ini sebagai momentum menata persoalan tersebut. Dengan mengeratkan kembali semangat persaudaraan, baik sebagai saudara seagama maupun saudara sebangsa.


    “Saya mengajak kita semuanya untuk menjaga toleransi, mengedepankan kerukunan, menjaga persaudaraan, menjaga ukhuwah islamiyah kita, menjaga ukhuwah wathoniyah kita,” ujarnya di Istana Kepresidenan, Bogor, kemarin (17/5/2018).


    Presiden juga mengajak masyarakat untuk menjalankan ibadah puasa dengan hati yang bersih dan saling menghormati terhadap warga yang tidak menjalankan. Sehingga pelaksanaan ibadah puasa memberikan makna, bukan hanya bagi pribadi, melainkan juga bagi bangsa dan negara.


    “Agar makna ibadah puasa yang diajarkan oleh Rasulullah dapat kita sikapi dan kita jalankan dengan penuh keikhlasan,” imbuhnya.


    Terkait peran negara dalam bulan ramadhan, mantan walikota Solo itu mengaku sudah memerintahkan jajaran aparat untuk menjaga kondusifitas di seluruh tanah air. Baik kepada Kapolri, Panglima TNI maupun Kepala BIN (Badan Intelejen Negara).


    Dengan suasana yang kondusif, harapannya umat islam bisa menjalankan ibadah dengan khusyu. “Sehingga kita harapkan umat islam bisa menunaikan ibadah puasanya dengan rasa aman dan penuh kedamaian,” tuturnya.


    Untuk diketahui, pada pelaksanaan hari pertama puasa, Presiden Joko Widodo menjalankan rutinitasnya di Istana Bogor secara tertutup. Di mana pada malam sebelumnya, presiden menjalankan salat taraweh perdana di Masjid Istiqlal, Jakarta, Rabu (16/5) malam.  (far)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top