• Berita Terkini

    Jumat, 18 Mei 2018

    Herwin: Ketua KONI tak Boleh "Clapetan" Ngemis Proyek Pemerintah

    KEBUMEN (kebumenekspres.com ) - Harapan besar mengiringi terpilihnya Sri Hartanto sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kebumen. Selanjutnya, KONI diharapkan betu-betul fokus membina olahraga di Kota Beriman. Selain itu, KONI juga diharapkan dapat menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan seluruh pihak termasuk pemerintah.

    Seperti disampaikan Ketua II KONI Kebumen, Herwin Kunadi. Herwin betul-betul berharap, Ketua KONI baru dapat membawa dunia olahraga di Kebumen bangkit. Sekaligus memberikan suasana positif di dalam organisasi.

    KONI, tegas Herwin, hanya fokus untuk pembinaan olahraga dan bukan hal di luar itu. "Kami harap tidak ada lagi Ketua KONI 'clapetan' mendatangi Kepala-kepala Dinas untuk ngemis proyek," tegas Herwin.

    Bila masih ada hal-hal semacam itu, Herwin bahkan menyatakan akan langsung mengundurkan diri sebagai pengurus KONI.

    Tak kalah penting, Herwin mengatakan, KONI harus bersinergi dengan pemerintah, dalam hal ini Pemkab Kabupaten Kebumen. Adanya kemitraan yang baik, diharapkan prestasi olahraga di Kebumen kembali bangkit.

    Terkait soal pendanaan yang selama ini menjadi kendala, Herwin mengatakan pihaknya sudah bertemu dengan kementerian pusat. Dari pusat, sudah tersedia dana pembinaan olahraga Rp 100 juta berupa dana CSR perusahaan. "Silakan kesempatan itu dimanfaatkan demi kemajuan olahraga di Kebumen," katanya.

    Disisi lain, KONI diminta menambah sarana dan prasarana olahraga. Tak hanya di tingkat Kabupaten, kecamatan juga sangat membutuhkan. Seperti pengadaan lapangan basket atau panjat tebing di setiap kecamatan misalnya, akan sangat membantu masyarakat dalam berolahraga sekaligus berekreasi. Muaranya,tentu saja prestasi.

    Sri Hartanto terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) pada Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) yang dilaksanakan di Hotel komplek obyek wisata sejarah dan keluarga Benteng Van Der Wijck, Gombong, Selasa (15/5/2018).

    Sri Hartanto menggantikan Ketum KONI sebelumnya, Abdul Karnain Mardjuned yang tersandung masalah hukum. Dalam hal ini, Sri Hartanto menjadi Ketum Antar Waktu yang bertugas menyelesaikan program KONI hingga masa kepengurusan 2020 mendatang.(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top