• Berita Terkini

    Rabu, 09 Mei 2018

    Dua Polisi Kebumen Ikut Jadi Korban Kerusuhan di Mako Brimob

    alm Briptu Wahyu Catur Pamungkas
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Kabupaten Kebumen turut berduka atas kerusuhan di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat yang mengakibatkan  lima polisi gugur. Ini setelah dua dari lima korban tersebut adalah polisi kelahiran Kabupaten Kebumen.

    Mereka masing-masing Briptu Wahyu Catur, yang warga Desa Kamulyan RT 2/RW 2 Kecamatan Kuwarasan dan Briptu Sukron Fadli, warga Desa Ngasinan, Kecamatan Bonorowo.

    Hingga berita ini diturunkan, jenasah Briptu Wahyu Catur Pamungkas yang juga Anggota Detasemen Khusus (Densus) 88 itu tengah dalam perjalanan menuju rumah duka di Kebumen. Mengutip detik.com, jenasahnya berangkat dari RS Polri Raden Said Sukanto, Rabu sore tadi sekitar pukul 18.25 WIB.

    Sebanyak 5 polisi gugur setelah disandera napi teroris di Mako Brimob, Rabu (9/5/2018).  Kelima jenazah polisi, termasuk satu napi terorisme. Adapun korban masing-masing, Iptu Luar Biasa Anumerta Yudi Rospuji Siswanto, Aipda Luar Biasa Anumerta Denny Setiadi, Brigadir Luar Biasa Anumerta Fandy Setyo Nugroho, Briptu Luar Biasa Anumerta Syukron Fadhli, Briptu Luar Biasa Anumerta Wahyu Catur Pamungkas . Mereka mendapatkan penghargaan kenaikan pangkat anumerta.(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top