• Berita Terkini

    Senin, 02 April 2018

    Warga Binaan Rutan Kebumen Ikuti Sosialisasi TB dan HIV

    sudarno ahmad/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Sebanyak 203 warga binaan Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Kebumen, mengikuti penyuluhan Tubercolosis (TB) dan HIV di Rutan setempat, Sabtu (31/3/2018). Kegiatan tersebut digelar dalam rangka Peringatan Hari Tuberkulosis Sedunia.

    Kabid Pengendalian Masalah Kesehatan (PMK) Dinas Kesehata Kebumen, Tri Anggorowati, mengatakan kegiatan itu bertujuan mengecek kesehatan tahanan dan menyembuhkannya. Ia menjelaskan penyakit Tuberkulosis (TB) telah menjadi masalah kesehatan sampai sekarang, termasuk di dalam Rutan.

    "TB adalah satu penyakit menular yang rentang terjadi di dalam rutan. Untuk mengendalikan ini, berbagai usaha dilakukan untuk mencegah dan mengatasi TB, salah satunya dengan skrining. Kami juga langsung melakukan skrining," kata Tri Anggorowati. 

    Pihaknya berharap, warga binaan dapat menjaga kesehatan selama menjalani masa pidana di Rutan Kebumen dan dapat kembali ke keluarga dalam keadaan sehat. “Melalui penyuluhan ini kami berharap warga binaan mengetahui pencegahan dan pengobatan dari penyakit TB dan HIV,” ucapnya. Tak hanya penyuluhan, pada kesempatan itu juga digelar pemeriksaan HIV/AIDS, dan pengobatan gratis.

    Kepala Rutan Kelas II B Kebumen, Soetopo Barutu, mengapresiasi adanya penyuluhan TB dan HIV di dalam Rutan Kebumen. Hal itu Sangat diperlukan menyusul didalam rutan rentan terjadi penularan penyakit TB dan HIV.

    "Kami berharap ini tidak berhenti sampai disini saja. Tetapi kalau bisa minimal enam bulan sekali," imbuhnya.(ori)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top