• Berita Terkini

    Minggu, 15 April 2018

    Seru! Bapak-bapak di Gombong ini Lomba Masak, Syaratnya Pakai Daster

    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Cara unik dipilih warga RT 5 RW 4 Gang Sindoro 3 Kelurahan/Kecamatan Gombong untuk memeringati Hari Kartini yang jatuh pada setiap 21 April. Dalam rangka memeringat hari bersejarah bagi kaum perempuan tersebut, warga menggelar lomba unik, Sabtu (14/4/2018).

    Salah satunya, lomba memasak yang pesertanya adalah kaum pria. Tak sekedar berlomba meracik menu masakan, peserta disyaratkan mengenakan pakaian daster yang biasa dipakai istri mereka. Lomba yang diikuti 25 peserta itupun berlangsung meriah. Suara gelak tawa pun terdengar melihat polah tingkah para bapak berdaster memasak nasi goreng tersebut.


    Sementara untuk kaum perempuan, panitia menggelar lomba merias empon-empon. Mereka terlihat bekerja keras menampilkan yang terbaik untuk dewan juri.

    Ketua Panitia kegiatan, Dwi Anggraeni yang juga istri Ketua RT 5 RW 4 Gang Sindoro 3 Kelurahan/Kecamatan Gombong menyampaikan, kegiatan kemarin digelar dalam rangka memeringati Hari Kartini.

    Dipilihnya lomba memasak dengan peserta pria dan berdaster, kata dia, agar para kaum pria merasakan tanggung jawab seorang istri. Sekaligus, sebagai upaya mengingatkan suami akan beratnya tanggung jawab seorang istri kepada keluarga.

    "Ini agar para suami bisa dapat lebih menghargai tugas istri di dapur yang jelas tidak mudah, " katanya di sela-sela acara.


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top