• Berita Terkini

    Senin, 26 Februari 2018

    Heboh Anak Kebumen Jadi Korban Penculikan di Tegal, Ternyata

    fotowarga difacebook
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) -  Muhammad Abdul Fardan, seorang bocah berusia 7 tahun, hari ini membuat heboh media sosial di dua kabupaten, Kebumen dan Tegal. Ini setelah  Abdul Fardan yang disebut asal Kebumen itu mengaku menjadi korban penculikan.

    Informasi awal yang beredar, Abdul Farhan mendatangi Polsek Bumijawa Tegal. Kepada polisi, dia mengaku menjadi korban penculikan. Informasi ini kemudian beredar luas via media sosial dan aplikasi whatsapp.

    Belakangan, kabar soal penculikan itu tidaklah benar. "Anak itu keluar rumah tadi pagi, sampai di dukuh Bujil dia tidak tahu jalan pulang dan akhirnya menangis. Saat ditemukan warga dia mengaku korban penculikan. Tetapi setelah di kantor polisi dan bertemu dengan mbahnya jawaban tersebut hanya jawaban karena panik," demikian penjelasan Polsek Bumijawa Tegal.

    Disebutkan pula, Abdul adalah anak pasangan Badriyanto yang asli Kabupaten Kebumen. Sementara, sang ibu, Santi merantau ke luar kota.Selama ini, Abdul Farhan tinggal bersama neneknya, Wasriyah, di Desa Dukuh Benda, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. "Saat ini Abdul sudah dijemput sang nenek dan dibawa pulang ke tempat tinggal mereka di Desa DukuhBenda." demikian laporan terkait si Abdul Farhan.(cah).

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top