• Berita Terkini

    Jumat, 05 Januari 2018

    Banjir Rendam 2 Desa di Kecamatan Ayah

    TAGANAKEBUMENFOREKSPRES
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Guyuran hujan nyaris dua hari berturut-turut Kamis- Jumat (4-5/1/2018) mengakibatkan banjir bandang di dua desa Kecamatan Ayah. Kedua desa terdampak masing-masing Desa Watukelir dan Kalibangkang.

    Belum ada laporan korban akibat musibah ini. Namun dipastikan, puluhan kepala keluarga (KK) warga terdampak, mengingat ketinggian air sempat mencapai 1 meter lebih.

    Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Kebumen, Sukamsi dihubungi mengatakan,banjir terjadi sejak Jumat pagi. Selain karena curah hujan yang tinggi, banjir disebabkan aliran air dari kawasan goa karst yang tertutup sampah. Sampah menutup luweng goa," kata Sukamsi, Jumat malam (5/1/2018).

    Baca juga:
    (Di Kecamatan Ayah Pohon Tumbang Timpa Rumah, Balita Terluka)


    Ketinggian air hingga Jumat sore masih tinggi. Hingga berita ini diturunkan, warga masih bertahan di rumah masing-masing. Tagana mencatat, ada 66 KK dan 280 jiwa yang terdampak akibat banjir tersebut.

    "Kami menyampaikan situasi saat ini siaga 2. Artinya, warga siap-siap mengungsi bila air tak kunjung surut," imbuhnya

    Sebelumnya, di hari yang sama,  hujan juga menyebabkan sebuah rumah di Desa Argopeni Kecamatan Ayah rusak tertimpa pohon. Akibat kejadian itu, seorang balita berusia 2,5 tahun yang merupakan anak pemilik rumah mengalami luka. .(cah)



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top