• Berita Terkini

    Selasa, 12 Desember 2017

    Hujan Lebat Akibat ’’Break Monsoon’’

    JAKARTA – Hujan dengan curah tinggi hingga sangat lebat diprediksi bakal terjadi dalam beberapa hari ke depan di sejumlah daerah. Diantaranya di DKI Jakarta, yang kemarin (11/12) mulai diguyur hujan lebat hingga picu banjir di beberapa titik. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut hujan sangat lebat ke depan dipicu Break Monsoon.


    Break Monsoon merupakan fenomena jeda atau interval di tengah hujan curah tinggi dengan hujan sangat lebat. Kepala Bagian Humas BMKG Hary Tirto Djatmiko mengatakan setelah terjadi Break Monsoon, sekitar dua sampai tujuh hari, terjadi pengumpulan masa udara basah dan uap air yang cukup signifikan. ’’Perhitungannya mulai tanggal 4 Desember,’’ katanya di Jakarta kemarin (11/12).


    Diantara dampak yang ditimbulkan adalah sejak 10 Desember lalu terindikasi potensi pembentukan dan pertumbuhan awan hujan. Pembentukan awan hujan yang cukup tinggi itu memicu terjadinya hujan yang lebat hingga sangat lebat yang turun dalam durasi beberapa jam. Untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya konsentrasi awan hujan yang tinggi berada di wilayah selatan dan barat.


    Banjir di beberapa titik di ibukota terjadi akibat hujan yang turun mulai pukul 13.50 dan terjadi hingga petang hari. Di beberapa titik di Jakarta banjir yang menggenan tidak terlalu lama untuk surut. Misalnya di beberapa ruang jalan Gatot Subroto menuju arah Cawang di sekitaran kantor Kementerian Ketenagakerjaan. Banjir yang sebelumnya menggenang sudah surut sekitar pukul 15.00 sore.


    Sementara itu prediksi BMKG hari ini (12/12) wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya masih akan hujan lebat. Selain itu hujan lebat juga terjadi di hampir seluruh pulau Jawa hingga 13 Desember. Selain itu beberapa daerah bakal mengalami hujan lebat, angin kencang, disertai petir sekaligus. Seperti di wilayah Sumatera Barat, NTT, Maluku, dan Papua Barat.


    Selain di DKI Jakarta, hujan lebat juga terjadi di kawasan Bogor, Jawa Barat. Akibat hujan yang terus-menerus, Bendung Katulampa kemarin sore berstatus Siaga Empat. Tingginya air di Bendung Katulampa langsung diikuti warning banjir untuk sejumlah wilayah DKI Jakarta yang dilalui Ciliwung.


    Hujan lebat juga terjadi di sejumlah wilayah di Kota Depok dan Kota Tangerang Selatan. Kedua daerah ini berada di selatan Jakarta. Cocok dengan pemantauan pembentukan awan yang terkonsentrasi di selatan dan barat Jakarta. (wan)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top