• Berita Terkini

    Senin, 07 Agustus 2017

    Rustriningsih Masuk Bidikan Pendamping Marwan Jafar

    Marwan Jafar/fotoagusmunandar/radarbanyumas
    BANYUMAS-Marfan Jafar, dipastikan akan maju dalam perhelatan Pilgub Jateng mendatang. Namun saat ini PKB sedang melakukan pembicaraan dengan partai lain untuk mencari pendamping. Hal itu dikatakan Ketua Umum DPP PKB Ahmad Muhaimin Iskandar usai mencanangkan Gerakan Menanam Nusantara di Grumbul Pesawahan Desa Gununglurah Kecamatan Clongok pada Minggu (6/8/2017).

        Muhaimin Iskandar menegaskan jika Marwan Jafar resmi diusung PKB untuk maju dalam calon Gubernur Jawa Tengah dalam pilgub mendatang. Sejumlah nama sudah masuk dalam radar PKB untuk selanjutnya dilakukan pembicaraan lebih lanjut.

        "Kalau Marwan Jafar dipastikan maju dalam Pilgub mendatang. Namun jika saya dikaitkan dnegan Capres atau Cawapres, saat ini belum saatnya. Karena Pilpres masih jauh. Saya berharap isu atau manuver penyangkut pilpres jangan dilakukan karena akan mengganggu konsentrasi pemerintah bekerja. PKB saat ini konsen menyukseskan Pemerintahan Jokowi sampai 2019 yang penting bekerja keras untuk kemajuan bangsa,"katanya.

        Sementera itu, Marwan Jafar mengatakan, mantan wakil Gubernur Jawa TEngah Rustriningsih masih dalam lingkaran pembicaraan dalam mencari calon wakil gubernur mendampingi dirinya. Sosok Rustriningsih dinilai seorang figur yang cukup baik dan berpengalaman di bidang politik serta birokrasi.

        "Selain itu juga ada nama lain, namun yang terpenting siapapun yang menjadi calon wakil gubernur adalah memiliki kesamaan visi dan misi, baik dari segi religiusitas maupun komitmen kebangsaan,"katanya.

        Marwan mengatakan, saat ini PKB masih kekurangan kursi untuk menjagokan calon gubernur sendirian. PKB menjajaki koalisi yang kemungkinan bisa dengan PDI Perjuangan. Tetapi, waktu pelaksanaan Pilgub yang masih lama, saat ini penjajakan koalisi belum erat karena partai lain masih konsentrasi dengan program masing-masing.

        Wakil Ketua Fraksi PKB DPRD Provinsi Jawa Tengah Sukirman SS mengatakan, siapapun calon wakil Gubernur adalah sosok yang akan bersama-sama membawa Jawa Tengah untuk lebih baik dan Guyub. (gus)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top