• Berita Terkini

    Kamis, 17 Agustus 2017

    Ayo, Ikuti Lomba Kano Berhadiah Motor di Waduk Sempor

    KEBUMEN (kebumenekspres.com) -  Lomba mengayuh kano (kayak) akan memeriahkan festival Kaliputih yang akan digelar di Kawasan Waduk Sempor dalam rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan RI.

    Lomba kano yang terselenggara berkat kerja sama KayaKuwe bekerja sama dengan panitia HUT RI Pemkab Kebumen dan sejumlah pihak itu bakal digelar pada Minggu (27/8/2017).

    Owner KayaKuwe, Willy Budiyanto menyampaikan, lomba kano akan digelar mulai pukul 08.00 WIB pagi dengan venue (lokasi) lomba di Waduk Sempor Kebumen. Dalam lomba ini, peserta tinggal berlomba karena kano sudah disiapkan KayaKuwe production.  "Selain berlomba, para peserta dapat menikmati keindahan waduk Sempor," ujar pria yang juga Perwira di Polres Kebumen tersebut.

    Willy menambahkan, panitia menyediakan hadiah berupa satu unit sepeda motor untuk lomba kategori ini. Juga tersedia aneka hadiah menarik lainnya. Adapun biaya pendafaran peserta, sebesar Rp 50 ribu. Pembayaran dapat dilakukan dengan mendatangi sekretariat panitia atau via transfer ke nomor rekening BRI 6696-01-015788-53-5 an Tofik Setiawan.

    "Untuk lebih jelasnya silakan hubungi panitia di nomor 08773799 0008 (Tofik) dan 083862517262 (Miko)," ujar Willy.

    Lomba Kano sendiri menjadi salah satu rangkaian kegiatan Festival Kaliputih Sempor dalam rangka memeringati HUT Kemerdekaan RI yang dilaksanakan selama dua hari, Sabtu-Minggu (26-27 Agustus 2017). Sejumlah kegiatan akan memeriahkan acara ini. Antara lain,  pasar rakyat, panggung budaya, ketoprak bocah, Lomba kano,  Grebeg  Kaliputih,  serta  susur sungai. (cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top