• Berita Terkini

    Senin, 20 Februari 2017

    720 Anggota Pramuka Rowokele Ikuti Pesta Siaga

    Sudarno Ahmad/Ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Sebanyak 720 pramuka siaga dari 36 pangkalan SD/MI di Kecamatan Rowokele mengikuti Pesta Siaga. Kegiatan rutin satu tahun sekali itu dipusatkan di halaman kantor Kecamatan Rowokele, Sabtu (18/2/2017).

    Berbagai kegiatan dan perlombaan dihelat, antara lain semangat barung, seni budaya, ketangkasan, patriotisme, bumbung kemanusiaan, pengetahuan umum dan lainnya.

    Ketua Kwartir Ranting (Kwaran) Rowokele, Titi Irawati Rosyid mengatakan, acara pesta siaga itu diikuti oleh 36 SD/MI yang ada di Kecamatan Rowokele dan diikuti oleh 72 pembina pendamping. Masing-masing pangkalan mengirimkan satu barung putra dan satu barung putri.

    Peserta rata-rata masih duduk dibangku kelas 3-5 SD/MI. Pada kegiatan yang digelar seharian itu, dipilih enam barung tergiat. "Barung tergiat satu dan dua, baik putra maupun putri akan mewakili Kwarran Rowokele maju ke tingkat kabupaten pada 11 Maret nanti," kata istri Camat Rowokele Muh Rosyid, disela-sela kegiatan.

    Ia menambahkan, tujuan pesta siaga ini untuk mengasah kreatifitas peserta didik. Harapannya setelah mengikuti kegiatan pesta siaga dapat meningkatkan pengetahuan, pengalaman, keterampilan serta mengembangkan diri di gugus depannya masing-masing.

    Adapun hasil dari Pesta Siaga Kwaran Rowokele Tahun 2017, yaitu tergiat 1 putra SDN 1 Kretek, tergiat 2 putra SDN 2 Wonoharjo dan tergiat 3 putra SDN 1 Rowokele. Kemudian, tergiat harapan 1 putra SDN 1 Kalisari, tergiat harapan 2 putra SDN 2 Rowokele, dan tergiat Harapan 3 putra SDN Wagirpandan.

    Selanjutnya, tergiat 1 putri SDN 1 Rowokele, tergiat 2 putri SDN 2 Rowokele dan tergiat 3 putri SDN Pringtutul. Tergiat harapan 1 putri SDN 1 Kretek, tergiat harapan 2 putri SDN 2 Rowokele dan tergiat harapan 3 putri SDN Wagirpandan.

    "Semua peserta tergiat mendapatkan piala dan untuk peserta tergiat satu, baik putra maupun putri mendapat piala bergilir," imbuhnya.

    Hadir pada pesta siaga itu, Camat Rowokele Muh Rosyid, Ka Mabiran beserta Anggota Mabiran, Ka Kwaran beserta Anggota Kwaran, Pengawas TK/SD, Ka Mabigus SD/MI, dan Dewan Kerja Ranting se Kecamatan Rowokele.

    Menurut Muh Rosyid, pesta siaga merupakan salah satu kegiatan yang penting untuk mengembangkan potensi anak. Sebab merupakan ajang untuk bersosialisasi dan mengasah kreatifitas anak. Selain itu juga untuk menumbuhkan rasa percaya diri anak untuk menunjukan bakat yang dimiliki. "Pesta Siaga merupakan salah satu wahana untuk mendidik kemampuan emosional dan sisial anak," kata Rosyid, seraya berharap pada Pesta Siaga tingkat Kwarcab Kebumen akan dimenangkan utusan dari Kwaran Rowokele. (ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top