• Berita Terkini

    Kamis, 12 Januari 2017

    Satlantas Purwodadi Gagalkan Upaya Perampokan

    IROJUL MUNIR/RADAR KUDUS 
    PURWODADI – Upaya percobaan perampokan dengan menggembesi ban mobil digagalkan Satlantas Polres Grobogan kemarin (11/1). Percobaan perampokan itu dialami Nunung, warga Desa Gatak, Kecamatan Pulokulon.

    Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 11.00. Ketika itu juragan kedelai tersebut baru saja ambil uang puluhan juta rupiah dari BRI Purwodadi, Jalan KS Tubun Purwodadi. Setelah selesai mengambil uang, perempuan berkerudung menyetir sendiri mobil Toyota Avanza K 8999 SP.

    Dia mengaku dibuntuti dua orang yang mengendarai sepeda motor. Saat sampai di Jalan R Soeprapto Purwodadi, pengendara tersebut memberitahu ban mobil belakang kiri kempes. Karena takut dan trauma atas cerita tetangganya kehilangan Rp 150 juta, dia tancap gas. Sesampainya di Simpang Lima Purwodadi, Nunung belok ke pos polisi terdekat. ”Mereka bilang bocor-bocor terus diikuti sampai Simpang Lima,” kata Nunung.

    Menurutnya, berhenti di pos polisi menjadi aman. Kemudian, petugas Satlantas Polres Grobogan memberikan pertolongan. Yaitu, mengantarkan korban sampai rumah dan mengganti ban yang kempes. ”Saya merasa lega karena ada pos polisi terdekat dan langsung bisa bantu agar bisa aman,” terang dia.

    Kanit Turjawali Satlantas Polres Grobogan Ipda Afandi mengatakan, pertolongan yang dilakukan dengan mengantarkan sampai tujuan. Korban percobaan perampokan diantarkan dengan menggunakan patroli dan mobil korban dibawa petugas.
    ”Ini sudah menjadi tugas polisi untuk membantu warga. Jika ada yang mencurigakan segera laporkan ke petugas atau langsung datangi petugas di pos penjagaan. Kami siap membantu setiap saat,” ungkapnya.
    Afandi mengimbau kepada warga atau nasabah bank agar meminta bantuan polisi jika membawa uang banyak. Sebab, para pelaku biasanya melakukan pengintaian sebelum melakukan aksi. Salah satunya dengan modus ban mobil kempes dan pura-pura membantu.
    ”Sebaiknya jika ada transaksi besar bisa minta bantuan petugas polisi untuk menjaga keamanan,” tandasnya. (mun/ris)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top