• Berita Terkini

    Senin, 02 Januari 2017

    Anggota Grup FB LDSK Salurkan Bantuan Buku

    istimewa
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Penurunan minat baca buku di kalangan masyarakat, membuat banyak kalangan prihatin. Tak sekedar prihatin, para penggiat media sosial (medsos) di Kebumen yang tergabung dalam Grup Facebook Lebih Dari Sekedar Kebumen (LDSK) menyalurkan bantuan hibah buku kepada Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah (KPAD) Kabupaten Kebumen.

    Penyaluran bantuan diserahkan oleh salah satu Admin LDSK, Hargo Yohanes, Jumat (30/12) kemarin. Bantuan tersebut diterima oleh Bayu, dari KPAD Kebumen. Bantuan hibah buku yang diberikan merupakan sumbangan dari Dosen Insitut Pembinaan dan Pengembangan Managemen (IPPM) Jakarta, Bramantyo Johan Putra yang asli Kebumen. Tampak juga keluarga Bramantyo Johan Putra, kemarin.

    Hargo Yohanes bersama admin LDSK lainnya, Sugeng Joko Utomo, menyampaikan, hibah buku tersebut diharapkan menambah koleksi KPAD sekaligus dapat dimanfaatkan masyarakat untuk referensi, khususnya menambah pengetahuan di bidang ekonomi manajemen.  "Kami berharap bantuan buku ini dapat bermanfaat bagi masyarakat sekaligus sebagai upaya kami meningkatkan minat baca di kalangan masyarakat yang menurun dewasa ini. Padahal aktivitas membaca buku sangat banyak manfaatnya. Buku adalah jendela dunia," kata  Hargo diamini  Sugeng Joko, Minggu (1/1/2017).

    Sugeng Joko Utomo menambahkan, bantuan tersebut menjadi salah satu upaya dan bentuk kontribusi terhadap kemajuan Kebumen di bidang pendidikan. Sebagai grup sosial media yang menampung seluas-luasnya aspirasi masyarakat Kebumen, LDSK akan terus berupaya melakukan hal-hal positif lainnya. Tindakan yang nyata dan tidak sekedar berwacana di media sosial. "Ke depan kami sudah bersepakat akan mengagendakan kegiatan bakti sosial semacam ini. Seperti penggalangan pakaian pantas pakai bagi yang membutuhkan maupun saat terjadi bencana alam, kami akan ikut membantu," tegasnya. (cah)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top